Embaranmedia.com, FAKFAK – Babinsa koramil 1803-01/Kota Serda Taher Kutanggas melakukan giat Ketahanan pangan perawatan lahan sayur sawi bersama Bapak Salim Hindom, bertempat di kampung Nemewikarya, Distrik Fakfak Tengah, Kabupaten Fakfak, Papua Barat, Kamis (13/06/2024).
Perawatan lahan merupakan merupakan salah satu faktor pendukung dalam peningkatan kesuburan lahan pertanian, dimana perawatan ini meliputi kesuburan tanah, penggunaan pupuk pembersihan Gulma (rumput liar) yang dapat menghambat kesuburan tanaman.
Untuk itu, perlu adanya penangan dan ketelatenan dalam perawatan yang dilakukan secara berkesinambungan dengan di damping oleh Bintara Pembina desa sehingga dapat membantu kesuksesan pelaksanaan program swasembada pangan di wilayah Kampung Nemewikarya.
“Pengolahan lahan pertanian ini sangat penting dalam menentukan kesuburan serta produktivitas tanaman itu sendiri, untuk itu perlu keterampilan yang baik dalam mengelolah lahan, sehingga dapat memperoleh hasil panen sesuai dengan harapan,” Jelas Babinsa.
Dengan hadirnya Babinsa di tengah-tengah warga Bapak Salim Hindom mengucapkan banyak terimakasih atas dukungan dan bantuan dari Para Babinsa.