Menu

Mode Gelap
Fakfak Bersiap Sambut 8 Agustus: Peringatan Islam Masuk Papua Angkat Tiga Situs Sakral Bupati Fakfak Launching Program Strategis “Pala Unggul”, Serahkan 2.200 Bibit dan Insentif Rp110 Juta Gerak Cepat Dinas Perkebunan Fakfak Respon Kelompok Pemuda Tetar, Siapkan 1.400 Bibit Pala 36 Tim Siap Bertarung di Turnamen Bola Voli Kejari Cup 2025 Kaimana Bantuan Pangan Pemerintah di Fakfak Akan Segera Didistribusikan dalam Hitungan Hari Berdayakan Warga Pesisir Fakfak, Karim Kramandondo Bangun Usaha Kepiting Bakau di Tanah Papua

Politik

Pemilu 2024, Petugas KPPS 01 Kelurahan Danaweria Datangi Rumah Warga Yang Tak Bisa Ke TPS Untuk Tetap Nyoblos

badge-check


					Pemilu 2024, Petugas KPPS 01 Kelurahan Danaweria Datangi Rumah Warga Yang Tak Bisa Ke TPS Untuk Tetap Nyoblos, (Foto: EM/RBW). Perbesar

Pemilu 2024, Petugas KPPS 01 Kelurahan Danaweria Datangi Rumah Warga Yang Tak Bisa Ke TPS Untuk Tetap Nyoblos, (Foto: EM/RBW).

Embaranmedia.com, FAKFAK –Dihari pencoblosan 14 Februari 2024 ini, Petugas KPPS 001 Kelurahan Danaweria mendatangi beberapa rumah warga yang sakit atau yang tidak bisa beraktifitas ke TPS, sehingga mereka bisa mengunakan hak pilihnya.

Pantauan Wartawan embaranmedia.com dilapangan, hal tersebut dilakukan Petugas KPPS 01 Kelurahan Danaweria yang dipimpin Arif Rumoning disela-sela proses pemilihan umum 2024 berjalan.

“Mereka terkendala sakit sehingga tidak bisa berjalan menuju tempat pemungutan suara (TPS) untuk mengunakan hak pilihnya, olehnya kami berinisiatif mengunjungi tempat tinggal (rumah) bapak/ibu yang tidak bisa berjalan dengan membawa surat Suara sehingga dengan mudah mereka melakukan pencoblosan,”jelas Arif saat diwawancarai wartawan embaranmedia.com, Rabu (14/02/2024).

Arif juga menyampaikan, alhamdulillah proses pemilihan berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala sedikitpun..

Sementara itu, salah satu Pemilih berusia lanjut, Jacobus Xaverius Tethool memberikan respon yang positif bahwa dirinya tidak bisa berjalan sampai pada tempat pemungutan suara (TPS) karena mengingat ia dan istri tidak bisa jalan jauh lagi karena mengingat pengaruh dari kondisi kesehatan.

“Untuk itu, kami bersyukur karena hari ini KPPS sudah datangi atau menjumpai kami untuk memberikan hak kami dalam Pemilu 2024,”katanya.

Jacobus juga memberikan apresiasi dan berterimakasi kepada KPPS ini karena sudah bekerja keras dan menjalankan tugasnya dengan baik sehingga semua masyarakat di TPS 001 bisa memberikan hak suaranya atau melakukan pencoblosan.

“Kami berharap bahwa pemelihan yang hari ini di jalankan bisa sesuai dengan apa yang diinginkan atau diharapkan oleh masyarakat untuk kepentingan bangsa dan negara,”harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Begini Alasan PDIP Pilih Constant Karma Dampingi BTM di PSU Pilkada Papua

12 Maret 2025 - 09:00

Partai Gerindra Gelar KLB, Prabowo Kembali Terpilih Sebagai Ketua Umum dan Ketua Dewan Pembina

13 Februari 2025 - 20:44

Paslon Samaun Dahlan – Donatus Nimbitkendik Resmi Ditetapkan, LO Santun Ajak Masyarakat Bersatu

7 Februari 2025 - 17:20

Relawan Domanja Angkat Bicara: Fakfak Bukan Sebagai Dalang Kotak Kosong Pilgub Papua Barat 2024

13 Desember 2024 - 09:33

Bodewin Wattimena-Ely Toisutta Menangkan Pilwalkot Ambon 2024

10 Desember 2024 - 12:58

Trending di Politik
WhatsApp
error: