Menu

Mode Gelap
Fachry Tura Ingatkan Pentingnya Ruang untuk Pelaku Seni Fakfak Cahaya Anak Kota Pala Apresiasi Peresmian Poli Psikologi: Bukti Kepedulian Pemerintah 572 Pelari Ramaikan Lomba Lari 5K HUT Fakfak ke-125, Wakil Bupati Apresiasi Antusias Warga Babinsa Siapkan Paskibra Don Bosco Tampil Sempurna di HUT Fakfak Dugaan Tindak Pidana di Pasar Thumburuni: Polres Fakfak Tegaskan Penyidikan Resmi Dimulai Gandeng Buyer Internasional, Fakfak Mantapkan Program Pala Unggul

Uncategorized

Malam Ketiga Ramadhan, Bupati Untung Tamsil Shalat Tarawih di Mushollah Kantor Pemda

badge-check


					Malam Ketiga Ramadhan, Bupati Untung Tamsil Shalat Tarawih di Mushollah Kantor Pemda Perbesar

Embaranmedia.com, FAKFAK – Momentum Shalat Tarawih ketiga di Bulan Suci Ramadhan 1445 Hijriah/2024 Masehi, Bupati Fakfak Untung Tamsil melaksanakan ibadah shalat tarawih di Mushollah Kantor Pemda Fakfak, Rabu (13/03/2024) malam.

Pantauan media ini, usai melaksanakan sholat isya secara berjamaah, Bupati Untung Tamsil memberikan ceramah ramadhan kepada para jamaah mushollah Pemda.

Bupati Untung Tamsil menyampaikan, moment pemilihan umum tahun 2024 sudah selesai, pasti ada perbedaan pilihan dan itu merupakan warna bagi alam demokrasi, untuk itu kepada seluruh umat muslim mari kita bersatu, bersama-sama wajib menjaga keutuhan tali silahturahmi untuk kiranya dapat mengambil peran dalam pembangunan di daerah ini.

Ia juga mengatakan bahwa mushollah ini sebenarnya sudah harus dibangun di tahun 2022 lalu, tetapi baru telaksana di tahun 2023 kemarin.

“Nah, salah satu tugas kita disini adalah bersama-sama mengisi dan melakukan sholat berjamaah di mushollah pemda ini, kalau ini terus dilakukan maka silahturahim pasti tidak akan pernah putus,”katanya.

Lebih lanjut Bupati Untung Tamsil menyampaikan, terkait dengan mushollah ini nantinya kedepan tidak lagi menjadi mushollah tetapi akan dibuatkan menjadi masjid, sehingga sholat jumat dapat dilaksanakan disini.

“Ini kenapa demikian, karena jamaah kita cukup banyak diwilayah Kantor Pemda Fakfak, jadi saya berharap kepada keluarga nanti dibantu juga oleh pemda untuk kita melengkapi fasilitas yang masih kurang disini,”ujarnya.

Bupati juga manambahkan, mushollah ini akan dipasangkan AC sebanyak 4 buah untuk dapat mendinginkan ruangan mushollah sehingga melaksanakan shalat nantinya akan lebih khusyuk.

Terlihat, Mushollah Kantor Pemda baru dibangun saat masa Kepemimpinan Bupati Untung Tamsil dan Wakil Bupati Yohana Dina Hindom di tahun 2023.

 

Baca Lainnya

Babinsa di Fakfak Papua Barat Bantu Terangi Kampung Tetar

13 November 2025 - 16:09

Teknologi Grafting Pala, Langkah Cerdas Fakfak Jaga Kebanggaan Daerah

11 November 2025 - 09:32

MUI Bersama Ormas Islam dan OKPI Fakfak Temui DPRK Tegaskan Tolak Ranperda Miras

31 Oktober 2025 - 15:50

Pemkot Ambon Dorong ASN Aktif dalam Gerakan Wakaf

29 Oktober 2025 - 08:49

Lomba Selfie Contest Ekostika Pala Tomandin Warnai HUT ke-125 Kota Fakfak

27 Oktober 2025 - 15:55

Trending di Fakfak Terkini
WhatsApp
error: