Menu

Mode Gelap
Bulog Fakfak Kirim 15 Ton Beras SPHP ke Kaimana, Distribusi Dibantu Polres Batik Fakfak Siap Mendunia! Bank Papua Beri Dukungan Penuh untuk Karya Anak Daerah Sekretaris Disdikpora Fakfak: Penggeledahan Bukan Ancaman, Tapi Pelajaran Berharga Dewan Adat Mbaham Matta Fakfak Gelar Konferensi III, Teguhkan Persaudaraan Kapolda Papua Barat Sampaikan Apresiasi kepada Masyarakat atas Dukungan dalam Pengamanan Kunjungan Wakil Presiden Pasca Penggeledahan Kejaksaan, Wabup Donatus Tinjau Disdikpora Fakfak: “Jangan Takut Kalau Tidak Bersalah”

Pemerintahan

Tiba di Fakfak Papua Barat, Jhon Ilef Malamassam: Tetap Berpegang Teguh pada Penegakan Hukum

badge-check


					Kepala Kejaksaan Negeri Fakfak yang Baru, Jhon Ilef Malamassam, (Foto: EM/RBW). Perbesar

Kepala Kejaksaan Negeri Fakfak yang Baru, Jhon Ilef Malamassam, (Foto: EM/RBW).

Embaranmedia.com, FAKFAK – Tiba di Kabupaten Fakfak Papua Barat, Kepala Kejaksaan Negeri Fakfak yang Baru, Jhon Ilef Malamassam menyampaikan bahwa dirinya tetap berpegang teguh pada fungsi Kejaksaan sebagai penegakan hukum.

Hal Itu disampaikan Jhon Ilef Malamassam saat diwawancarai awak media di Fakfak Papua Barat, Selasa (11/6/2024) sore.

“Tugas utama Kejaksaan tentu ialah penegakan hukum dan dalam pelaksanaan tentunya juga membutuhkan kerjasama semua pihak termasuk masyarakat dan pemerintah daerah,”kata Kajari Fakfak.

Kemudian, Jhon Ilef Malamassam pun berharap ke depannya selama ia bertugas dapat bersinergi dan berkomunikasi dengan baik bersama pemerintah daerah serta masyarakat.

“Tentu kita akan lihat situasi dan kondisinya seperti apa, nanti ada langkah-langkah yang akan dilakukan dan akan dikomunikasikan dengan pimpinan,”ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Jhon Ilef Malamassam mengatakan, ia masih akan mempelajari kondisi di Kabupaten Fakfak Papua Barat.

“Karena saya baru masuk maka saya akan pelajari ke depan, waktu demi waktu, kemudian langkah demi langkah serta hal-hal apa yang harus saya lakukan dalam melakukan proses penegakan hukum di Kabupaten Fakfak,”tandas Jhon.

Ia pun menambahkan, pihaknya juga tak akan lepas dari kerjasama bersama Polres setempat serta instansi yang terkait.

“Semua kita jalankan dan menitikberatkan pada tugas dan fungsi serta tak terlepas dari komunikasi antara instansi terkait baik itu pengadilan, lembaga, Kepolisian dan Pemerintah Daerah,”pungkasnya.

Untuk diketahui, Jhon Ilef Malamassam menggantikan Nixon Nikolaus Nila sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Fakfak.

Pantauan media ini, Jhon Ilef Malamassam bersama istri tiba di Bandara Siboru Fakfak disambut hangat oleh Wakil Bupati Fakfak Yohana Dina Hindom bersama Forkopimda dan Pimpinan OPD dilingkup Pemkab Fakfak.

Baca Lainnya

Sekretaris Disdikpora Fakfak: Penggeledahan Bukan Ancaman, Tapi Pelajaran Berharga

7 November 2025 - 14:23

Pasca Penggeledahan Kejaksaan, Wabup Donatus Tinjau Disdikpora Fakfak: “Jangan Takut Kalau Tidak Bersalah”

6 November 2025 - 18:15

Badarudin Heremba Serap Aspirasi Tokoh Lintas Agama Saat Reses di Fakfak

6 November 2025 - 12:24

Bimtek Budidaya Pala Tomandin untuk Anak Milenial: Langkah Strategis Perkuat Brand “Pala Unggul Fakfak”

5 November 2025 - 23:46

Pemkot Ambon Gelar Pengenalan Metode Skrining Kanker Serviks dengan HPV DNA

5 November 2025 - 19:03

Trending di Berita
WhatsApp
error: