EMBARANMEDIA.COM, FAKFAK – Anggota Kodim 1803/Fakfak melaksanakan kegiatan Permildas (Peraturan Militer Dasar) bertempat di lapangan Apel Makodim 1803/Fakfak, Papua Barat, Senin (26/05/2025).
Pelaksanaan kegiatan ini dimaksudkan untuk mempertajam kembali kemampuan dasar militer Anggota Kodim 1803/Fakfak serta meningkatkan kekompakan serta kedisiplinan baik perorangan maupun dalam satuan guna membentuk mental serta sikap keprajuritan sehingga dapat menjadi Prajurit yang bermental Baja dan Profesional.
Dalam pelaksanaan kegiatan materi di sampaikan oleh Bintara Tinggi Bidang Operasi (Bati Ops) Kodim 1803/Fakfak Serma Agus Purnomo dan Serka Alan Mauata, antara lain Peraturan Baris Berbaris, Peraturan Penghormatan Militer baik bersenjata maupun tanpa senjata.
“Permildas, sejatinya telah tertanam di dalam diri prajurit sejak pertama kali dilatih dan dikukuhkan menjadi anggota TNI, Meskipun dalam kesehariannya personel Kodim melaksanakan tugas-tugas staf dan pembinaan teritorial namun jati diri serta kemampuan dasar militer harus tetap terjaga dan terbina.”Tegas Bati Ops Kodim 1803/Fakfak. (EM/AZT).