EMBARANMEDIA.COM, FAKFAK – Persekutuan Keluarga Kristiani (PKK) BRI Cabang Fakfak menggelar Syukuran Natal yang berlangsung di Hotel Grand Papua Fakfak, Senin (25/01/2026) malam.
Kegiatan Syukuran Natal tersebut dihadiri oleh seluruh jajaran manajemen, para pekerja BRI Fakfak, serta karyawan dari anak perusahaan BRI. Acara diawali dengan ibadah bersama sebagai ungkapan syukur atas perayaan Natal.

Pemimpin Cabang BRI Fakfak, Suprijanto, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Kabupaten Fakfak memiliki karakter khas yang patut dibanggakan, khususnya dalam hal toleransi antar umat beragama yang sangat kuat dengan semboyan satu tungku tiga batu.
“Di Fakfak ini saya mengakui bahwa toleransi beragama sangat kuat. Dengan semboyan satu tungku tiga batu, saya berharap nilai tersebut dapat diterapkan oleh bapak dan ibu pekerja BRI dalam dunia kerja, yaitu dengan saling menghormati dan menghargai satu sama lain,” ujar Suprijanto.
Pada kesempatan tersebut, Suprijanto juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pengurus Persekutuan Keluarga Kristiani BRI Fakfak yang telah menyelenggarakan kegiatan Syukuran Natal dengan baik dan penuh kebersamaan.
“Mudah-mudahan keberkahan dan sukacita Natal membawa damai bagi kita semua,” pungkasnya.
Pewarta: AZT || Editor: Redaksi Embaranmedia







