Menu

Mode Gelap
Bimtek Budidaya Pala Tomandin untuk Anak Milenial: Langkah Strategis Perkuat Brand “Pala Unggul Fakfak” Polres Fakfak Gelar Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana Tahun 2025 Pemkot Ambon Gelar Pengenalan Metode Skrining Kanker Serviks dengan HPV DNA TP-PKK Kota Ambon Dorong Sekolah Bebas dari Kekerasan Peletakan Batu Pertama Gereja Baru GPI Papua Eden Wagom, Awal Semangat Baru Pelayanan Umat Keterlambatan Pencairan Beasiswa 1.000 Mahasiswa, Begini Penjelasan Disdikpora Fakfak!!

Papua Barat

Sujud Syukur Warnai Kelulusan 1.500 Bintara Afirmasi Otsus

badge-check


					Sujud Syukur Warnai Kelulusan 1.500 Bintara Afirmasi Otsus Papua Barat, embaranmedia.com, Sumber: Humas Polres Fakfak (Foto: Istimewa) 
Perbesar

Sujud Syukur Warnai Kelulusan 1.500 Bintara Afirmasi Otsus Papua Barat, embaranmedia.com, Sumber: Humas Polres Fakfak (Foto: Istimewa)

Embaranmedia.com, Manokwari, Papua Barat- Sejumlah 1.500 bintara afirmasi otsus yang dibiayai anggaran otsus, dari 2.111 bintara yang kemarin telah diputuskan lulus terpilih dari pagi ini menerima arahan dari Gubernur Papua Barat Drs. Dominggus Mandacan dan Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Dr. Tornagogo Sihombing, S.IK.M.Si, Jumat (23/7) di lapangan apel Polda Papua Barat.

Dalam arahannya Gubernur Papua Barat mengucapkan terimakasih kepada segenap pihak yang telah mendukung proses penerimaan ini.

“Pertama saya sampaikan kepada penghargaan dan terimakasih kepada bapak Presiden dan semua kementrian lembaga terkait, bapak Kapolri, Kapolda, dan semua pihak yang terlibat yang telah mendukung proses penerimaan ini” ucap Gubernur.

Arahan selanjutnya Gubernur berpesan kepada para casis untuk tetap menjaga nama baik Papua Barat dan menjaga kesehatan selama menjalani proses pendidikan.

“Selamat kepada adik – adik yang berangkat, banyak ucap syukur karena sudah lulus, tetap jaga kesehatan karena sekarang sedang pandemi covid-19. Pesan saya kalian dibiayai oleh dana otsus, kita alokasikan. Ingat orang tua sudah bekerja maksimal dengan keterbatasan yang ada, jauhi miras, jauhi narkoba, jauh dari hiv-aids, jauhi lem aibon” tutur Gubernur Papua Barat.

“Jaga kesehatan, jaga diri. Terimakasih semua sudah vaksin, ajak juga keluarga kita sebagai benteng dari covid-19. Terakhir saya sampaikan selamat kepada putra – putri terbaik Papua Barat Tuhan memberkati” tutup Gubernur.

Usai menerima arahan 1.500 casis afirmasi otsus mengucap sujud syukur dengan mencium tanah sebagai tanda syukur dan terimakasih kepada Tuhan, selanjutnya para casis menerima pembagian kelompok menuju lembaga pendidikan yang tersebar di Indonesia. (EM/01)

Baca Lainnya

Badarudin Heremba Serap Aspirasi Pemuda Fakfak dalam Reses Perdana

4 November 2025 - 13:10

Kapolda Papua Barat Bersama Forkopimda Sambut Kedatangan Pimpinan Komisi XII DPR RI di Manokwari

28 Oktober 2025 - 15:26

Letkol Inf Wahlin Rahman Kunjungi Koramil Kokas: Jaga Disiplin, Dekat dengan Rakyat

15 Oktober 2025 - 06:40

DPR Papua Barat Gelar RDP Bahas Ranperda Perubahan APBD 2025

30 September 2025 - 17:56

Pangdam XVIII/Kasuari Kunjungi Pos Satgas Yonif 410/Alugoro, Tegaskan Komitmen Jaga Kedaulatan di Papua Barat

24 September 2025 - 22:20

Trending di Berita
WhatsApp
error: