SAT Polair Polres Fakfak Laksanakan Sambang Dan Bagi Takjil Kepada Masyarakat Pesisir

- Jurnalis

Sabtu, 1 Mei 2021 - 13:22 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Embaranmedia.com, Fakfak – Polres Fakfak melalui Satuan Polisi Perairan (Polair) melaksanakan sambang kepada masyarakat dan nelayan yang bermukim di Pesisir Perairan Kabupaten Fakfak, sekaligus pembagian takjil kepada masyarakat yang menunaikan ibadah puasa di bulan Suci Ramadhan tahun 1442 Hijriah, Sabtu (01/05/2021) Sore.

Giat ini dipimpin oleh Kasat Polair Polres Fakfak Iptu Arif Usman Rumra, S.Sos, dengan melibatkan Personil Sat Polair dan Bhayangkari Cabang Fakfak.

(Sumber: Humas Polres Fakfak)

Pelaksanaan kegiatan diawali dengan Apel kesiapan Personil dan arahan Kasat Polair kepada Personil yang akan melaksanakan tugas, sekaligus mempersiapkan takjil yang akan dibagikan.

Kasat Polair Iptu Arif Usman Rumra, S.Sos menyampaikan dengan menggunakan 2 (dua) unit speed boat milik Sat Polair, Personil bergerak dari Pangkalan Polair menuju Pesisir Perairan Kabupaten Fakfak, dan kemudian dilakukan sambang serta pembagian takjil sebanyak 135 kotak kepada masyarakat dan nelayan.

Baca Juga :  Pekan Ini APBD 2025 Kabupaten Fakfak Ditargetkan Rampung

“Selain membagikan takjil, Sat Polair juga membagikan masker kepada masyarakat yang diterima oleh Perwakilan Nelayan. Kami juga menghimbau kepada masyarakat nelayan agar tetap mematuhi protokol kesehatan, dengan cara mencuci tangan, menjaga jarak dan memakai masker, untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19, “ujarnya.

Baca Juga :  Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Pimpin Apel Terakhir, Untung Tamsil Titip Pesan ini ke ASN

Lanjutnya, “Kegiatan ini bertujuan untuk membantu Saudara Muslim yang sedang melaksanakan ibadah puasa, sekaligus menyerap informasi secara langsung yang sedang berkembang di masyarakat, khususnya di Wilayah Pesisir Perairan Kabupaten Fakfak yang berpotensi dapat menimbulkan gangguan Kamtibmas, sehingga dengan adanya kegiatan ini diharapkan Polri makin dicintai masyarakat, “Pungkasnya. (EM/01)

Berita Terkait

Satlantas Polres Fakfak Bagikan Bingkisan dan Stiker Imbauan kepada Pengguna Jalan
Waka Polres Fakfak Pimpin Apel Gelar Operasi Mansinam 2025, 7 Jenis Jadi Fokus Penindakan
Pekan Ini APBD 2025 Kabupaten Fakfak Ditargetkan Rampung
Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Pimpin Apel Terakhir, Untung Tamsil Titip Pesan ini ke ASN
Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Terpilih Siapkan Langkah Strategis untuk 100 Hari Pertama
DPRD Fakfak Gelar Rapat Paripurna, Resmi Tetapkan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025-2030
DPRD Fakfak Akan Segera Gelar Paripurna Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
Jelang Putusan Dismissal, Bupati Fakfak Imbau Warga Jaga Stabilitas Keamanan Daerah
Berita ini 161 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 Februari 2025 - 15:56 WIT

Satlantas Polres Fakfak Bagikan Bingkisan dan Stiker Imbauan kepada Pengguna Jalan

Senin, 10 Februari 2025 - 21:45 WIT

Pekan Ini APBD 2025 Kabupaten Fakfak Ditargetkan Rampung

Senin, 10 Februari 2025 - 11:54 WIT

Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Pimpin Apel Terakhir, Untung Tamsil Titip Pesan ini ke ASN

Sabtu, 8 Februari 2025 - 22:35 WIT

Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Terpilih Siapkan Langkah Strategis untuk 100 Hari Pertama

Sabtu, 8 Februari 2025 - 22:15 WIT

DPRD Fakfak Gelar Rapat Paripurna, Resmi Tetapkan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025-2030

Berita Terbaru

error: