Menu

Mode Gelap
Polres Fakfak Ungkap Penemuan Rangka Manusia di Tengah Kota Semarak HUT ke-125 Fakfak, Bupati Samaun Resmi Launching Lomba dan Pertandingan Olahraga Pemerhati Budaya Tekankan Pelestarian Nongnong, Warisan Unik Mbaham Matta HUT ke-125 Fakfak: Festival, Parade Adat, dan Artis Nasional Siap Guncang Kota Pala Kue Sifon Pala, Inovasi Manis yang Harumkan Festival Kota Pala Fakfak Nongnong dan Kenebi, Senandung Jiwa Orang Mbaham Matta!

Konseling & Rohani

Gereja Maagih; Perwujudan Falsafah Kabupaten Fakfak Satu Tungku Tiga Batu

badge-check


					Gereja Maagih; Perwujudan Falsafah Kabupaten Fakfak Satu Tungku Tiga Batu Perbesar

Embaranmedia.com, Fakfak – Kebiasaan masyarakat Adat di Kabupaten Fakfak yang telah berlangsung turun temurun, salah satunya adalah pengumpulan uang secara bersama untuk pembangunan fisik Gereja maupun Masjid. Dalam bahasa Ihandinmag pengumpulan uang untuk pembangunan Gereja disebut GEREJA MAAGIH. Acara ini berlangsung di Gedung Gereja GPI Papua Pniel Kapaurtutin, Distrik Pariwari, Kabupaten Fakfak (08/06/2021).

Kemudian, Acara tersebut untuk menopang pembangunan Gedung Ibadah Pos Pelayanan Galilea di wilayah Kampung Torea. Pos Pelayanan Galilea adalah bagian dari Wilayah Pelayanan Jemaat GPI Papua Pniel Kapaurtutin, Klasis GPI Papua Fakfak.

Acara Gereja Maagih untuk pembangunan gedung ibadah pos pelayanan Galilea di kampung Kapaurtutin Distrik Pariwari Kabupaten Fakfak (Foto: Embaranmedia/02)

Rosalina Warbal Ketua Panitia Pembangunan Gedung Ibadah Pos Pelayanan Galilea kepada embaranmedia.com mengatakan “kegiatan Gereja Maagih dilaksanakan guna membiayai pembebasan lahan lokasi pembangunan gedung pos Pelayanan Galilea seluas 24 x 18 m2 dan pembiayaan tahapan peletakan batu pertama gedung. Uang pangkal panitia sebesar Rp.5.000.000,-” ujar ibu Rosalina Warbal kepada media ini.

Selain itu, Sesuai pengamatan embaranmedia, undangan yang hadir adalah warga kota Fakfak dan kampung-kampung di luar kota Fakfak di mana tersebar jemaat-jemaat GPI Papua di Klasis Fakfak.

Acara ini dipimpin langsung Kepala Kampung Kapaurtutin Umar Rengen dan Tokoh Adat serta Tokoh Agama di Kampung Kapaurtutin, Distrik Pariwari, Kabupaten Fakfak. Hadir diawal acara Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Kabupaten Fakfak Ali Hindom, S.Pd, Anggota DPRD Kabupaten Fakfak Marcel Rahamitu dan Usman Rengen. (EM/02)

Baca Lainnya

Distrik Pariwari Kembali Membawa Pulang Piala Bergilir MTQ Ke XI Distrik Fakfak Timur Tengah

5 Oktober 2025 - 15:19

MTQ XI Fakfak Dibuka, Marten Wouw Gaungkan Persatuan

2 Oktober 2025 - 08:03

Dari Kotam Menuju Nasional: Semangat MTQ XI Kabupaten Fakfak

2 Oktober 2025 - 07:27

BRI Pasang QRIS di Kotak Amal Masjid Agung Fakfak

30 September 2025 - 15:11

Pastor Yoseph Sambut Peserta MTQ XI dengan Pesan Toleransi

30 September 2025 - 14:48

Trending di Berita
WhatsApp
error: