Menu

Mode Gelap
Kehangatan Buka Puasa Bersama di Rutan Polres Fakfak Polres dan Polsek Fakfak Berbagi Takjil, Wujud Kepedulian di Bulan Ramadhan Ketua DPRK Fakfak Sebut APBD Tahun 2025 Diproyeksikan Sebesar 1 triliun 406 Miliar Lebih Prajurit Korem 182/JO Gandeng Dinas Pertanian Fakfak Wujudkan Urban Farming Percontohan LPTQ Fakfak Gelar “Semarak Ramadhan” STQ 1446 H/2025 M IMSA Polinef Gelar Aksi Berbagi Takjil dan Bukber, Perkuat Kebersamaan di Bulan Ramadhan

Pemerintahan

Bupati Fakfak Sampaikan Pidato Awal Tahun 2022 Dengan Fokus Pada Program Unggulan GEMPAR EMAS

badge-check


					Bupati Fakfak, Untung Tamsil, S.Sos, M.Si (Foto: EM/AZT) Perbesar

Bupati Fakfak, Untung Tamsil, S.Sos, M.Si (Foto: EM/AZT)

Embaranmedia.com, Fakfak – Bupati Fakfak, Untung Tamsil, S.Sos, M.Si menyampaikan Pidato Awal Tahun Baru 2022 kepada Seluruh Masyarakat Fakfak tentang Visi-Misi dan Program Fakfak Tersenyum, yang berlangsung di Kediaman Rumah Bupati Fakfak, Sabtu (01/01/2022).

Awal Pidatonya, Bupati Fakfak, Untung Tamsil, mengucapkan selamat Merayakan Hari Natal Tahun 2021 kepada segenap umat Kristiani di Kabupaten Fakfak yang baru saja merayakannya.

“Saya atas Nama Pribadi, Keluarga dan Pemerintah Kabupaten Fakfak mengucapkan selamat Merayakan Hari Natal Tahun 2021 kepada segenap umat Kristiani di Kabupaten Fakfak yang baru saja merayakannya,”Ucapnya.

“Semoga makna yang terkandung dalam perayaan Natal, membawa kehidupan yang penuh kedamaian dan kebahagian, serta momentum ini membawa perubahan yang lebih baik,”Imbuhnya.

Bupati juga mengajak Saudara-Saudara semuanya untuk bersama-sama membangun diri dan masyarakat dengan nilai-nilai moral yang lebih baik, kita menyadari bahwa perubahan itu tidak mudah, namun kita terus berupaya melakukan perubahan-perubahan dalam berbagai aspek kehidupan.

“Sebagai contoh dalam proses penyelenggaraan pembangunan, Kita bersama- sama, terus melakukan perubahan secara sungguh-sungguh untuk membangun Pemerintah dan Masyarakat Kabupaten Fakfak yang lebih baik serta memberikan pelayanan publik yang sebaik-baiknya dengan memenuhi rasa keadilan, meningkatkan kesejahteraan sesuai dengan cita-cita yang termuat dalam Visi dan Misi Fakfak Tersenyum (Fakfak yang terdepan, sejahtera, nyaman, unggul dan mandiri),”Ujar Bupati Untung Tamsil.

“Untuk mewujudkan tujuan visi-misi yang mulia ini, kita harus awali dengan keikhlasan dan ketulusan serta komitmen bersama-sama, tanpa ini semua mustahil, apa yang menjadi harapan kita tidak dapat terwujud dengan baik,”Terangnya.

Dikatakannya, Awal Tahun 2022 ini, bertepatan dengan tahun pertama penyusunan rencana kerja Pemerintah Daerah Kabupaten Fakfak sesuai dengan rencana pembangunan jangka menengah daerah atau RPJMD Fakfak Tahun 2021-2026 yang telah ditetapkan dengan Perda Nomor 15 Tahun 2021.

Sejalan dengan visi, misi, arah kebijakan serta program pembangunan Fakfak Tersenyum perlu kita sama-sama fokuskan pada pencapaian 6 (enam) Misi Utama yaitu:

  1. Menciptakan kualitas sumber daya manusia Fakfak yang Cerdas dan Sehat, Religius dan Produktif yang memiliki daya saing melalui pendidikan dan derajat kesehatan.
  2. Memperkuat kemandirian ekonomi dengan menggerakkan sektor unggulan daerah yang berbasis Pariwisata Pertanian dalam arti luas dan Kelautan.
  3. Meningkatkan kinerja pemerintahan guna mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik, efektif, efisien dan akuntabel berbasis pelayanan elektronik.
  4. Meningkatkan pembangunan infrastruktur dasar dan interkonektivitas wilayah yang terpadu dan terintegrasi.
  5. Melestarikan adat dan budaya sesuai dengan nilai-nilai kearifan lokal masyarakat Fakfak.
  6. Mewujudkan Pembangunan Fakfak Berkelanjutan, melalui kearifan pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan yang lestari serta berbasis mitigasi bencana.

“Enam misi tersebut telah diterjemahkan ke dalam beberapa program unggulan yang sesuai dengan Brand nya, yang di kenal dengan Fakfak Cerdas, Sehat dan Religius, Fakfak Berwisata, Fakfak Interkonektivitas, Fakfak Terang, Fakfak Banjir serta Fakfak Berkelanjutan yang dilakukan melalui suatu gerakan pembangunan yakni Gerakan Membangun Pariwisata dan Ekonomi Masyarakat Sejahtera atau di kenal dengan GEMPAR EMAS,”Jelas Untung Tamsil yang biasa disapa UT selaku orang nomor satu di Fakfak kepada awak media, Sabtu (01/01/2022) Sore.

Lanjutnya, Mudah-mudahan langkah awal di Tahun 2022 menjadi momentum semangat baru dan motivasi untuk pemerintah dan masyarakat Fakfak.

“Apa yang menjadi cita-cita kita bersama, dalam membawa Fakfak yang Lebih Baik, Fakfak yang Terdepan, Sejahtera, Nyaman, Unggul dan Mandiri dapat terwujud,”Pintanya.

Bupati, Untung Tamsil juga menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada semua pihak atas dorongan, semangat serta koreksi atau kritikan yang bersifat konstruktif terhadap berbagai kebijakan pemerintah daerah selama perjalanan 250 hari ini di Tahun 2021 sejak Saya dengan Mama Yohana Dina Hindom di lantik, baik dalam tugas-tugas penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan maupun pelayanan kemasyarakatan.

“3 Tahun 2021 telah kita lewati dan menjadi Refleksi dan evaluasi kita bersama. Mari Kita Sambut Tahun Baru 2022 ini, sebagai ajang evaluasi perjalanan kita selama satu tahun sebelumnya, amalan apa yang sudah kita perbuat, jasa dan kemanfaatannya apa yang sudah kita berikan kepada sesama, kita perhatikan dan kita koreksi masing- masing, karena hal ini merupakan suatu tindakan yang mesti kita lakukan kapan saja, di mana saja kita berada,”Ajaknya.

Tambahnya, Semoga Tahun 2022 ini jauh lebih baik dari tahun kemarin dan banyak membawa manfaat bagi diri sendiri, keluarga dan masyarakat Fakfak yang Lebih Tersenyum,sejahtera, nyaman, unggul dan mandiri. (EM/AZT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Prajurit Korem 182/JO Gandeng Dinas Pertanian Fakfak Wujudkan Urban Farming Percontohan

14 Maret 2025 - 21:02

Polres Fakfak Raih Peringkat I dalam Penilaian IKPA Semester II T.A. 2024

12 Maret 2025 - 19:50

Optimalkan Pajak, Bupati Fakfak Teken Kerja Sama OP4D

12 Maret 2025 - 19:43

Pemkab Fakfak Tegaskan Dukungan Penuh Terhadap Pembentukan DOB Kokas

12 Maret 2025 - 17:13

Polsek Fakfak Turun Langsung Pastikan Ketersediaan Sembako dan BBM Aman Terkendali

12 Maret 2025 - 11:33

Trending di Pemerintahan
WhatsApp
error: