Menu

Mode Gelap
Kehangatan Buka Puasa Bersama di Rutan Polres Fakfak Polres dan Polsek Fakfak Berbagi Takjil, Wujud Kepedulian di Bulan Ramadhan Ketua DPRK Fakfak Sebut APBD Tahun 2025 Diproyeksikan Sebesar 1 triliun 406 Miliar Lebih Prajurit Korem 182/JO Gandeng Dinas Pertanian Fakfak Wujudkan Urban Farming Percontohan LPTQ Fakfak Gelar “Semarak Ramadhan” STQ 1446 H/2025 M IMSA Polinef Gelar Aksi Berbagi Takjil dan Bukber, Perkuat Kebersamaan di Bulan Ramadhan

Pemerintahan

Bupati Fakfak Resmikan Ketua dan Anggota Baperkam Pada 31 Kampung

badge-check


					Bupati Fakfak Resmikan Ketua dan Anggota Baperkam Pada 31 Kampung, (Foto: EM/AZT) Perbesar

Bupati Fakfak Resmikan Ketua dan Anggota Baperkam Pada 31 Kampung, (Foto: EM/AZT)

Embaranmedia.com, Fakfak – Pemerintah Daerah Kabupaten Fakfak melakukan Pengambilan Sumpah Janji dan Peresmian Pimpinan serta Anggota Badan Permusyawaratan Kampung (Baperkam) di Kabupaten Fakfak Tahun 2022, yang bertempat di Gedung KONI Fakfak, Kamis (28/04/2022).

Pengambilan Sumpah Janji dan Peresmian Ketua serta Anggota Baperkam pada 9 Distrik yang diikuti oleh 155 Orang Baperkam di 31 Kampung Kabupaten Fakfak.

Acara tersebut dipimpin langsung Bupati Fakfak, Untung Tamsil, S.Sos, M.Si didampingi Wakil Bupati Fakfak, Yohana Dina Hindom, SE, MM dan dihadiri oleh Forkopimda, Sekda Fakfak, Drs. Ali Baham Temongmere, MTP, beberapa Kepala Distrik se-kabupaten Fakfak, Beberapa Pimpinan OPD dan Para Tamu undangan lainnya.

Kemudian, Bupati Untung Tamsil mengambil Sumpah Janji dan Peresmian Baperkam pada 31 Kampung di Kabupaten Fakfak sekaligus Pernyataan dan peresmian Baperkam oleh Bupati Fakfak, Untung Tamsil yang didampingi Wakil Bupati Fakfak, Yohana Dina Hindom.

Dalam Sambutannya, Bupati Untung Tamsil, mengatakan, Baperkam itu sebagai fungsi Pengawasan, mediasi dan merencanakan, merumuskan dan mengusulkan.

“Baperkam ini penting sekali untuk membantu mensukseskan pelaksanaan pembangunan Pemerintahan di tingkat Kampung, Baperkam juga mempunyai tanggungjawab yang cukup berat karena majunya Kampung itu ada ditangan Bapak dan Ibu sekalian. Kepala Kampung salah, bapak dan ibu bisa mengusulkan kepala Kampung turun dari jabatannya, “Tegasnya.

Dikatakannya, bapak dan ibu dorang semua harus bangga dipilih langsung oleh rakyat, kepercayaan itu amanah.

“Saya minta setelah di resmikan ini harus mulailah melihat potensi di Kampung masing-masing itu apa, dan Kepala Kampung yang kalian sering melihat tidak pernah menetap di kampung boleh catat. Bikin catatan lapor kepada Bupati,”Pinta Bupati UT dihadapan Para Baperkam.

Lebih lanjut, Bupati UT menyampaikan bahwa saya bersama Ibu Yohana diberikan kepercayaan langsung oleh rakyat dengan amanah yang cukup berat untuk menggerakkan sistem ini dalam program yang tertuang di RPJMD Kabupaten sebagai Visi Misi Pemerintah Daerah Kabupaten Fakfak yaitu mewujudkan Fakfak Tersenyum.

“Hari ini saya sebagai Bupati yang dilantik Presiden melalui Mendagri melalui Gubernur maka turunnya juga saya harus melantik bapak dan ibu sekalian sampai ke Kampung, dan besok di hari Jumat, 29 April 2022 saya Lantik Kepala Kampung. Maka dari itu Kampung mau maju marilah kita bekerja bersama-sama,”Ujarnya.

Bupati Untung Tamsil juga mengharapkan kepada Baperkam agar bergandengantangan bersama mewujudkan Visi Misi Pemerintah Kabupaten Fakfak yaitu Fakfak Tersenyum dan Membangun Negeri ini untuk lebih baik kedepannya.

Selanjutnya, dilanjutkan dengan Buka Puasa Bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Fakfak dan Baperkam yang baru diresmikan. (EM/AZT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Prajurit Korem 182/JO Gandeng Dinas Pertanian Fakfak Wujudkan Urban Farming Percontohan

14 Maret 2025 - 21:02

Polres Fakfak Raih Peringkat I dalam Penilaian IKPA Semester II T.A. 2024

12 Maret 2025 - 19:50

Optimalkan Pajak, Bupati Fakfak Teken Kerja Sama OP4D

12 Maret 2025 - 19:43

Pemkab Fakfak Tegaskan Dukungan Penuh Terhadap Pembentukan DOB Kokas

12 Maret 2025 - 17:13

Polsek Fakfak Turun Langsung Pastikan Ketersediaan Sembako dan BBM Aman Terkendali

12 Maret 2025 - 11:33

Trending di Pemerintahan
WhatsApp
error: