Embaranmedia.com, FAKFAK – Pesawat Wings Air ATR-72 nomor penerbangan IW 1510 Empat kali gagal mendarat di Bandara Torea Fakfak, diakibatkan angin kencang, Selasa (24/2/2023).
Pesawat Wings Air menuju Fakfak itu sebelumnya lepas landas dari Bandar Udara Domine Eduard Osok (DEO) Sorong.
“Pesawat Wings Air ATR-72 gagal mendarat di Bandara Torea Fakfak, akibat angin kencang,” ujar Kepala Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Torea Fakfak, Agung Trilaksana saat ditemui awak media diruang kerjanya siang tadi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Lebih lanjut Agung Trilaksana mengakui, meskipun pesawat Wings Air ATR-72 bisa mendarat di Bandar Udara Torea dengan kecepatan angin 5 knote, namun karena panjang landasan pacu atau runway hanya 1.200.
“Kecapatan angin 5 knote dari arah barat sehingga mendorong pesawat keluar dari runway, lagipula panjang landasan pacu kita ini hanya 1.200 dan tidak begitu lebar, sehingga pesawat tidak bisa mendarat,”Jelasnya.
Terlihat Akibat angin kencang, pilot terpaksa memilih kembali ke Bandara DEO Sorong setelah dua kali gagal mendarat pagi tadi.
Terlihat juga Penerbangan dijadwalkan ulang siang hari, namun dua kali gagal mendarat di Bandar Udara Torea Fakfak dan kembali ke Bandar Udara DEO Sorong.
Pesawat yang ditumpangi Anggota DPR RI Yan Permenas Mandenas dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) bersama penumpang lainnya dijadwalkan mendarat di Fakfak, Rabu 15 Februari 2023 pagi Pukul 07.00 WIT. (EM/PR)