Menu

Mode Gelap
Baharudin Lahadalia: Turnamen Voli Bupati–Wakil Bupati Cup 2025 Jadi Ajang Cari Bibit Unggul Fakfak Polres Fakfak Ungkap Penemuan Rangka Manusia di Tengah Kota Semarak HUT ke-125 Fakfak, Bupati Samaun Resmi Launching Lomba dan Pertandingan Olahraga Pemerhati Budaya Tekankan Pelestarian Nongnong, Warisan Unik Mbaham Matta HUT ke-125 Fakfak: Festival, Parade Adat, dan Artis Nasional Siap Guncang Kota Pala Kue Sifon Pala, Inovasi Manis yang Harumkan Festival Kota Pala Fakfak

Pendidikan

Universitas Muhammadiyah Malang dan Purwokerto Masuk Peringkat Kampus Terbaik Se Asean

badge-check


					<strong>Universitas Muhammadiyah Malang dan Purwokerto Masuk Peringkat Kampus Terbaik Se Asean</strong><br> Perbesar

Embaranmedia.com, FAKFAK – Dua Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) berhasil masuk dalam daftar perguruan tinggi terbaik se-Asean berdasarkan hasil pemeringkatan yang dilakukan oleh AppliedHE. AppliedHE adalah sebuah organisasi yang berkantor di 20 Sin Ming Lane, #02-60 Midview City, Singapura.

Dari total perguruan tinggi swasta tersebut, dua kampus Muhammadiyah berhasil lolos. Kedua kampus tersebut yakni Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) dan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).

Sementara untuk kampus swasta lain diluar PTM yang berasal dari Indonesia diantaranya Bina Nusantara University, Universitas Teknokrat Indonesia, Telkom University, dan Universitas Islam Indonesia. Untuk kampus di negara lain diantaranya ada dari Philippines, Bangladesh, Hong Kong, Thailand, Taiwan, dan Vietnam.

Terkait dengan hal itu, Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Prof Irwan Akib mengungkapkan syukur dan terimakasih atas pemeringkatan yang dilakukan oleh AppliedHE sebagai lembaga pemeringkatan perguruan tinggi internasional.

“Dari capaian ini, tentu kami berharap, dengan masuknya kedua PTM akan menjadi pemacu dan pemicu untuk terus mengembang diri. Dan apa yang telah diraih oleh Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) dan UNiversitas Muhammadiyah Malang (UMM) ini bukan hanya menjadi kebanggaan ke dua kampus tersebut, tapi juga menjadi kebanggaan kita bersama,” kata Prof Irwan Akib saat dilansir media ini melalui website resmi PP Muhammadiyah, Jum’at (24/2).

Dengan capaian tersebut, Prof Irwan Akib menaruh harapan besar, agar capaian ini dapat disyukuri dengan wujud mengimplementasikan bentuk kerja-kerja nyata dalam upaya meningkatkan prestasi ke depan.

Dalam laman resminya dikutip  di Purwokerto, Jum’at (23/2/2023) menyebutkan, Peringkat Universitas Swasta AppliedHE hanya memeringkat universitas swasta, menyoroti kualitas pengajaran & pembelajaran, kelayakan kerja, dan penelitian, serta keterlibatan masyarakat, internasionalisasi, dan reputasi kelembagaan.

Selain universitas dari ASEAN (Kamboja, Indonesia, Malaysia, Filipina, Thailand, dan Vietnam), edisi ‘plus’ kedua (2023) ini juga menampilkan universitas dari luar ASEAN, yaitu: Azerbaijan, Bangladesh, Hong Kong, Kazakhstan, dan Taiwan. (EM/01)

Baca Lainnya

Mafindo Sorong Dorong Guru Kuasai AI, Ciptakan Pembelajaran Inovatif

27 September 2025 - 16:44

Plt Kadis Pendidikan Fakfak Mansur Ali Pastikan Seragam dan Dana SPP Segera Disalurkan

26 September 2025 - 14:51

GMKI Cabang Fakfak Buka Open Recruitment Anggota Baru 2025

15 September 2025 - 09:57

LDKM Ke-2 HMP AP STIA Asy-Syafi’iyah Fakfak Resmi Dibuka

29 Agustus 2025 - 19:50

Rumah Singgah Pelajar Membara, Kado Kemerdekaan untuk Anak Fakfak

15 Agustus 2025 - 20:30

Trending di Pendidikan
WhatsApp
error: