Embaranmedia.com, FAKFAK –Pemerintah Daerah Kabupaten Fakfak berkomitmen untuk Pembangunan Mako Lanal TNI- AL di Fakfak.
Hal ini disampaikan Bupati Fakfak Untung Tamsil, S.Sos, M.Si pada Rapat terbatas bersama Danlantamal XIV Sorong dan Rombongan di Ruang Kerjanya, Rabu (29/03/2023) Malam.
“Kami sangat merindukan ada satu kesatuan TNI yaitu TNI-AL untuk dapat membantu menjaga laut kita Fakfak, maka dari itu Kunjungan Kerja Bapak Danlantamal kali ini haurs pembangunan mako lanal bisa terwujud,”Ujar Bupati.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Bupati Untung Tamsil juga mengungkapkan bahwa, dirinya dulu ketika masih menjadi ASN yang menjabat Kepala Bidang Aset dan Kepala Dinas Kelautan dan Perikan, diperintahkan sebanyak 7 kali mendampingi Danlantamal untuk meninjau lokasi pembangunan lanal, tetapi belum juga terealiasikan dengan baik.
Untuk itu, Ia menegaskan bahwa komitmen hari ini Pemerintah Daerah sangat siap untuk pembangunan Mako Lanal di Fakfak.
“Dengan itu kami mohon kesediaannya untuk serius dalam melaksanakan pembangunan mako lanal agar kami juga dapat serius dan menindaklanjutinya, intinya Kami komitmen dan kami mohon dukungan secara administratif dari Danlantamal,”Tegas Bupati Untung Tamsil akrab disapa Bung UT Songko Merah.
Direncanakan juga Mako Lanal di Fakfak akan dibangun yang berlokasi di Kampung Kiat Distrik Fakfak Barat. (EM/AZT)