Menu

Mode Gelap
Dari Fakfak untuk Papua Barat: Salim Alhamid Tegaskan Komitmen Serap Aspirasi Masyarakat Lapangan Kodim 1803/Fakfak Siap Sambut Turnamen Voli Bupati Cup 2025 BEM dan ORMAWA Polinef Resmi Dilantik, Wujudkan Sinergi Mahasiswa yang Lebih Solid Festival Festival Kota Pala 2025 Resmi Dibuka, Fakfak Pamerkan Pesonanya MUI Bersama Ormas Islam dan OKPI Fakfak Temui DPRK Tegaskan Tolak Ranperda Miras Dekat dengan Rakyat, Babinsa 1803-02/Kokas Jalin Komsos Bersama Warga Kamp. Furir

Konseling & Rohani

YBM PLN UIW Papua-Papua Barat Berikan Santunan dan Buka Puasa Bersama Warga Kampung Mandoni-Kiminakra

badge-check


					YBM PLN UIW Papua-Papua Barat Berikan Santunan dan Buka Puasa Bersama Warga Kampung Mandoni-Kiminakra Perbesar

Embaranmedia.com, FAKFAK – Yayasan Baitul Maal PLN (YBM PLN) UIW Papua-Papua Barat dalam momentum Bulan Ramadhan 1444 Hijriah memberikan Santunan kepada anak yatim, janda, dhuafa dan muallaf serta Buka Puasa Bersama warga di Kampung Mandoni dan Kiminakra Distrik Kokas Kabupaten Fakfak Papua Barat, Sabtu (15/04/2023).

Kegiatan YBM PLN ini diselenggarakan secara serentak diseluruh Indonesia dengan mengusung tema “Kemuliaan Berbagi Bersama Bangkitkan Negeri”.

Pendamping Desa Cahaya YBM PLN, Faisal Samu Samu Pelu, S.Ip menyampaikan, kegiatan ini dilakukan secara serentak oleh YBM PLN Pusat yang kemudian di eksekusi oleh YBM PLN yang ada di Unit-Unit pada setiap daerah.

“YBM PLN sendiri adalah lembaga Zakat dari Milik PLN, Tujuannya untuk membantu  meringankan beban ekonomi kaum dhuafa dalam bulan suci Ramadan disisi lain untuk meningkatkan semangat beribadah kaum dhuafa,”Kata Faisal

Faisal Pelu menyebutkan bahwa penerima manfaat atau santunan tersebut berjumlah 26 orang yang terdiri dari 14 orang janda dhuafa, 6 orang anak yatim dua diantaranya berkubutuhan khusus, dan 6 orang muallaf

“Kegiatan ini juga hanya berlangsung di Kampung Mandoni dan Kiminakra Distrik Kokas Fakfak Papua Barat. Kami juga berharap semoga dengan kegiatan ini dapat sekiranya bisa bermanfaat serta membantu meringankan beban ekonomi Kaum dhuafa di Bulan suci Ramadan,”Pungkasnya. (EM/AZT)

Baca Lainnya

Distrik Pariwari Kembali Membawa Pulang Piala Bergilir MTQ Ke XI Distrik Fakfak Timur Tengah

5 Oktober 2025 - 15:19

MTQ XI Fakfak Dibuka, Marten Wouw Gaungkan Persatuan

2 Oktober 2025 - 08:03

Dari Kotam Menuju Nasional: Semangat MTQ XI Kabupaten Fakfak

2 Oktober 2025 - 07:27

BRI Pasang QRIS di Kotak Amal Masjid Agung Fakfak

30 September 2025 - 15:11

Pastor Yoseph Sambut Peserta MTQ XI dengan Pesan Toleransi

30 September 2025 - 14:48

Trending di Berita
WhatsApp
error: