Menu

Mode Gelap
Tantangan Orang Tua Mendidik Anak dalam Pusaran Kapitalisme Sambut Natal, Fakfak Gelar Lomba Pondok Hias Bernuansa Kebersamaan Kelapa Hibrida untuk Masa Depan: Cerita Kolaborasi KKN UNIMUDA dan GERTAK Fakfak di Werba Utara LMA Fakfak Soroti 24 Tahun Otsus Belum Merata Fakfak Dorong Hilirisasi Pala Nasional: 200 Hektare Pala Unggul Mulai Ditanam di 2025 HMI Cabang Fakfak Silaturahmi Bersama Bupati Bahas Isu Strategis Daerah

Pendidikan

Lahirkan Generasi Emas, Pemkab Fakfak Teken MoU dengan Politeknik Penerbangan Indonesia

badge-check


					Lahirkan Generasi Emas, Pemkab Fakfak Teken MoU dengan Politeknik Penerbangan Indonesia, (Foto: EM/AZT) Perbesar

Lahirkan Generasi Emas, Pemkab Fakfak Teken MoU dengan Politeknik Penerbangan Indonesia, (Foto: EM/AZT)

Embaranmedia.com, TANGERANG – Pemerintah Daerah Kabupaten Fakfak melakukan Penandatanganan Kesepakatan (Memorandum Of Understanding) bersama Politeknik Penerbangan Indonesia (Pusat Pengembangan SDM Perhubungan Udara Curug), Kabupaten Tangerang Banten, Kamis (15/06/2023) sore.

Penandatanganan Kesepakatan (Memorandum Of Understanding) ini ditandatangani oleh Bupati Fakfak, Untung Tamsil, S.Sos, M.Si bersama Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan Udara, Achmad Setiyo Prabowo.

Penandatanganan Memorandum Of Understanding tersebut dilakukan sebagai upaya peningkatan kualitas dan kompetensi sumber daya manusia untuk mendukung penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan Kabupaten Fakfak melalui bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Diketahui, Kerjasama bersama Politeknik Penerbangan Indonesia juga merupakan wujud dari Program dari Bupati Fakfak Untung Tamsil dan Wakil Bupati Fakfak Yohana Dina Hindom sesuai dengan Brand Fakfak Cerdas dalam Visi Misi Fakfak Tersenyum.

Bupati Untung Tamsil menyampaikan, kerjasama bersama Politeknik Penerbangan Indonesia merupakan mimpi besar Pemerintah Daerah Kabupaten Fakfak untuk mempersiapkan generasi emas Fakfak kedepan untuk melanjutkan pembangunan dan Kepemimpinan di Kabupaten Fakfak.

“Dalam MoU tentunya ada beberapa hal yang akan menjadi perhatian kita yang nanti dituangkan dalam PKS untuk hak dan tanggungjawab kita masing-masing,”Kata Bupati Untung Tamsil kepada media ini, Kamis (15/06/2023).

Bupati Untung Tamsil juga berharap nantinya anak-anak Fakfak yang akan dikirim melalui seleksi sesuai persyaratan yang diberikan harus benar-benar dilaksanakan dengan baik, sehingga dapat melahirkan Generasi Emas Fakfak yang lebih siap di Penerbangan Udara Indonesia.

“Saya berterima kasih kepada Politeknik Penerbangan Udara Indonesia, nantinya selanjutnya penandatanganan PKS saya akan menyiapkan waktu datang ke Jayapura untuk menandatangani PKSnya. Hari ini saya baru bisa menandatangani MoUnya,”Ujar Bupati Untung Tamsil akrab disapa Bung UT Songko Merah. (EM/AZT)

Baca Lainnya

OJK dan Bank Papua Bekali Pelajar Fakfak Jadi Generasi Cakap Keuangan Lewat Nokenku

20 November 2025 - 13:00

POLINEF Gelar Wisuda Ke XI Hari Ini di Fakfak

13 November 2025 - 06:05

Mafindo Sorong Dorong Guru Kuasai AI, Ciptakan Pembelajaran Inovatif

27 September 2025 - 16:44

Plt Kadis Pendidikan Fakfak Mansur Ali Pastikan Seragam dan Dana SPP Segera Disalurkan

26 September 2025 - 14:51

GMKI Cabang Fakfak Buka Open Recruitment Anggota Baru 2025

15 September 2025 - 09:57

Trending di Berita
WhatsApp
error: