Fakfak Terang, Setelah Sekian Lama Warga Pulau Panjang Dapat Nikmati Listrik

- Jurnalis

Senin, 14 Agustus 2023 - 12:26 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Embaranmedia.com, FAKFAK – Kini Warga Pulau Panjang RT 28 Kelurahan Wagom Distrik Pariwari dapat menikmati lampu 12 jam dari sekian 23 tahun tak menikmati listrik.

Mewujudkan Brand Fakfak Terang, Bupati Fakfak Untung Tamsil meresmikan pengoperasian 1 unit pembangkit listrik generator set (Genset) 20 Kva di Kampung Norumber RT 28 Kelurahan Wagom Pulau Panjang, Minggu (13/08/2023).

“Dengan adanya mesin listrik yang telah dipasang di RT. 28 ini, kiranya tidak hanya berguna untuk menerangi, tetapi dapat menjadi nilai tambah dalam artian para nelayan pun dapat memproduksi es untuk hasil tangkapan ikan di laut,”kata Bupati Untung Tamsil kepada awak media, Minggu (13/08/2023) kemarin.

Lanjut Bupati Untung Tamsil, Dengan adanya listrik ini pun masyarakat dapat melakukan usaha lainnya guna peningkatan ekonomi masyarakat.

“Mesin yang dipasang dengan besaran 20 KVa ini merupakan pengadaan dinas Perindag yang bertujuan untuk memajukan UMKM di RT. 28 Pulau Panjang Kelurahan Wagom, sehingga Perekonomian masyarakat pun dapat meningkat,”ujar Bupati.

Baca Juga :  Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Terpilih Siapkan Langkah Strategis untuk 100 Hari Pertama

Bupati pun berharap Masyarakat semua harus bisa menjaga dan memelihara mesin yang telah diberikan ini, sehingga walaupun akan beroperasi dengan swadaya masyarakat mesin listrik ini dapat terawat dengan baik.

Dengan adanya listrik ini, Bupati UT berharap tidak hanya Perindag namun dari dinas lainpun dapat berkolaborasi, sehingga dapat menjawab Visi Misi Fakfak Tersenyum.

Baca Juga :  Satlantas Polres Fakfak Bagikan Bingkisan dan Stiker Imbauan kepada Pengguna Jalan

“Ini Penantian panjang selama 23 tahun, kini telah terjawab. Tidak hanya listrik namun akan Di bangun sarana Kesehatan yakni Pustu untuk menjangkau masyarakat yg sakit di daerah ini, begitu juga akan diberikan bantu rehabilitas Rumah bagi warga di Pulau Panjang,”tandasnya.

Selain itu, dalam kegiatan tersebut Bupati juga membagikan 30 lembar bendera Merah putih kepada masyarakat. (EM/AZT).

Berita Terkait

Satlantas Polres Fakfak Bagikan Bingkisan dan Stiker Imbauan kepada Pengguna Jalan
Waka Polres Fakfak Pimpin Apel Gelar Operasi Mansinam 2025, 7 Jenis Jadi Fokus Penindakan
Pekan Ini APBD 2025 Kabupaten Fakfak Ditargetkan Rampung
Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Pimpin Apel Terakhir, Untung Tamsil Titip Pesan ini ke ASN
Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Terpilih Siapkan Langkah Strategis untuk 100 Hari Pertama
DPRD Fakfak Gelar Rapat Paripurna, Resmi Tetapkan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025-2030
DPRD Fakfak Akan Segera Gelar Paripurna Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
Jelang Putusan Dismissal, Bupati Fakfak Imbau Warga Jaga Stabilitas Keamanan Daerah
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 Februari 2025 - 15:56 WIT

Satlantas Polres Fakfak Bagikan Bingkisan dan Stiker Imbauan kepada Pengguna Jalan

Senin, 10 Februari 2025 - 21:45 WIT

Pekan Ini APBD 2025 Kabupaten Fakfak Ditargetkan Rampung

Senin, 10 Februari 2025 - 11:54 WIT

Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Pimpin Apel Terakhir, Untung Tamsil Titip Pesan ini ke ASN

Sabtu, 8 Februari 2025 - 22:35 WIT

Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Terpilih Siapkan Langkah Strategis untuk 100 Hari Pertama

Sabtu, 8 Februari 2025 - 22:15 WIT

DPRD Fakfak Gelar Rapat Paripurna, Resmi Tetapkan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025-2030

Berita Terbaru

error: