Menu

Mode Gelap
Aksi Simpatik Mahasiswa dan Masyarakat Adat Mbaham-Matta di Fakfak: Dukung RUU TNI dan Berbagi Takjil Militer Islam Penjaga Agama, Negara, dan Umat Ramadhan 1446 H, Unit Pengumpulan Zakat Masjid Agung Baitul Makmur Telah Dibuka Bank Papua Cabang Fakfak Gandeng 5 UMKM Binaan, Dorong Transaksi Non-Tunai (Qris) Polres Fakfak Gelar Buka Puasa Bersama dan Salurkan Bansos Kepada Anak-anak Kurang Mampu QRIS Safari Ramadhan Penuh Berkah, Bank Indonesia Gelar Acara di RTH Ma’aruf Amin Fakfak Papua Barat

Pemerintahan

Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Pimpin Apel Terakhir, Untung Tamsil Titip Pesan ini ke ASN

badge-check


					Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Pimpin Apel Terakhir, Untung Tamsil Titip Pesan ini ke ASN Perbesar

EMBARANMEDIA.COM, FAKFAK – Bupati Fakfak Untung Tamsil dan Wakil Bupati Fakfak Yohana Dina Hindom memimpin Apel Pagi Terakhir bersama seluruh ASN dilingkungan Pemerintahan Kabupaten Fakfak, di Lapangan Apel Kantor Bupati Fakfak, Senin (10/02/2025) pagi.

Dalam momentum apel pagi bersama tersebut, Bupati Fakfak Untung Tamsil didampingi Wakil Bupati Fakfak Yohana Dina Hindom pamit di seluruh ASN Pemkab Fakfak.

“Hari ini saya bersama Wakil Bupati, mama Yohana, kami berdua bersama-sama berada disini dan berdiri sama-sama di podium ini untuk yang terakhir, kami berdua bisa mengambil apel untuk menyampaikan beberapa ungkapan rasa dan cinta kasih kami berdua dalam kurung waktu 3 tahun 8 bulan setelah dan semenjak kami berdua di lantik,”kata Bupati Untung Tamsil.

Ia pun mengatakan, dalam situasi Negara dan Bangsa saat dilanda covid pada saat mulai menjabat di tahun 2021 waktu itu, semua elemen masyarkat, Pemerintah dan seluruh lapisan warga masyarakat dimana pun berada termasuk di Pemkab Fakfak bersama-sama bersatu padu bergandengan tangan dengan semangatnya berbagai cara dan strategi untuk melewati sebuah musibah yang melanda bangsa kita.

“Tentu itu sangat mengganggu aktivitas pelaksanaan-pelaksanaan Pemerintahan tetapi alhamdulillah puji Tuhan semua itu berangsur-angsur pulih kembali,”ujar Bupati Untung Tamsil.

Bupati Untung Tamsil mengungkapkan, dalam kurung waktu itu, ia bersama Wakil Bupati Fakfak didukung penuh oleh seluruh perangkat Daerah dengan situasi pasca selesai pemilihan Bupati dan Wakil Bupati perlu memerlukan sebuah rekonsiliasi dan melakukan komunikasi-komunikasi dengan berbagai pihak baik di Pemerintahan dan juga tentu dengan seluruh lapisan masyarakat.

“Saya bersama mama Yohana dalam perjalanan 3 tahun 8 bulan kurang lebih tentu sudah pasti banyak kekurangan, sudah pasti banyak kehilafan dan ketidak sempurnaan sebagai manusia. Pemerintah sebagai Bupati dan Wakil Bupati dalam kebijakan-kebijakannya yang telah tertuang dalam RPJMD yang telah di tetapkan oleh DPRD sebagai representasi masyarakat Fakfak dengan takeline atau visi besar yaitu Fakfak yang terdepan, sejahtera, nyaman, unggul, dan mandiri tentu memerlukan sebuah kolaborasi dan komitmen seluruh lapisan Pemerintah baik dari sektor pendidikannya, kesehatannya, sosial kemasyarakatannya, ekonomi, agama, dan budaya,”tandasnya.

Untuk itu, Untung Tamsil pun mengucapkan terimakasih kepada sekda serta seluruh jajaran yang mana telah memberikan dukungan kepada ia dan Wakil Bupati Fakfak sebagai bentuk suksesnya merealisasikan beberapa program strategis, program pemberdayaan penguatan kapasitas baik pendidikan, kesehatan, dan lain sebagainya.

“Kami berdua tidak akan bisa membalas seluruh dukungan kerja ikhlas, kerja nyata dari bapak ibu saudara-saudara sekalian. Kami serahkan kepada allah SWT yang akan membalas semua pengabdian, keihlasan sumbangsih pikirannya kepada kami berdua sebagai kepala Daerah Bupati dan Wakil Bupati Fakfak,”tuturnya.

Sekali lagi, Ia menyampaikan terimakasih yang sedalam-dalamnya buat bapak, ibu dan saudara-saudara semua tanpa terkecuali khususnya yang ada di pemerintahan baik di sekertariat Daerah, OPD, bapak ibu guru dan para medis.

“Kami berdua minta maaf dalam kurung waktu 3 tahun lebih itu ada yang sudah kami buat serta kami lakukan mudah-mudahan itu bisa dilanjutkan oleh Kepemimpinan selanjutnya Bupati pak Samaun dan Wakil Bupati Pak Donatus Nimbitkendik,”pintanya.

“Yang baiknya saja dilanjutkan yang tidak baik silahkan cari strategis yang baru untuk bisa melakukan sebuah perubahan dan lompatan-lompatan terhadap pencapaian visi dan misi yang nanti akan dilaksanakan,”tambahnya.

Bupati Untung Tamsil juga menitipkan pesan kepada seluruh ASN Pemkab Fakfak untuk tetap mendukung penuh bapak Samaun dan bapak Donatus Nimbitkendik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Fakfak selanjutnya.

“Mereka berdua pun punya niat yang sama seperti saya dengan mama Yohana yaitu satu membangun Fakfak,”pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Sidak Hari Kedua, Wawali Ely Toisutta Pastikan Kebutuhan Sembako Untuk Masyarakat Terpenuhi

20 Maret 2025 - 14:26

Danrem 182/JO Bacakan Amanat Pangdam Kasuari Di Penutupan TMMD Ke 123 Di Teluk Bintuni

20 Maret 2025 - 13:37

Operasi Ketupat Mansinam 2025 Akan Berlangsung Selama 14 Hari, Polres Fakfak Siapkan 2 Pos PAM dan 2 Pos Yan

20 Maret 2025 - 13:35

Ratusan Casis Bintara dan Tamtama Asal Polres Fakfak Diberangkatkan ke Polda Papua Barat

19 Maret 2025 - 14:11

Pengangkatan CASN 2024 Paling Lambat Juni 2025 dan PPPK Oktober 2025

18 Maret 2025 - 09:46

Trending di Pemerintahan
WhatsApp
error: