Menu

Mode Gelap
Fakfak Bersiap Sambut 8 Agustus: Peringatan Islam Masuk Papua Angkat Tiga Situs Sakral Bupati Fakfak Launching Program Strategis “Pala Unggul”, Serahkan 2.200 Bibit dan Insentif Rp110 Juta Gerak Cepat Dinas Perkebunan Fakfak Respon Kelompok Pemuda Tetar, Siapkan 1.400 Bibit Pala 36 Tim Siap Bertarung di Turnamen Bola Voli Kejari Cup 2025 Kaimana Bantuan Pangan Pemerintah di Fakfak Akan Segera Didistribusikan dalam Hitungan Hari Berdayakan Warga Pesisir Fakfak, Karim Kramandondo Bangun Usaha Kepiting Bakau di Tanah Papua

Pemerintahan

Tanamkan Budaya Tertib Lalulintas, Satlantas Polres Fakfak Gelar Penyuluhan Keliling di Pelajar SD

badge-check


					Tanamkan Budaya Tertib Lalulintas, Satlantas Polres Fakfak Gelar Penyuluhan Keliling di Pelajar SD, (Foto: EM/Humas Polres Fakfak). Perbesar

Tanamkan Budaya Tertib Lalulintas, Satlantas Polres Fakfak Gelar Penyuluhan Keliling di Pelajar SD, (Foto: EM/Humas Polres Fakfak).

EMBARANMEDIA.COM, FAKFAK – Dalam rangka menanamkan budaya tertib berlalu lintas sejak usia dini, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Fakfak menggelar kegiatan Penyuluhan Keliling di SD Inpres 4/82 Kayu Merah Satap, Senin (28/04/2025).

Dipimpin langsung oleh Kanit Kamsel Satuan Lantas Polres Fakfak, Aiptu Zainudin Sileuw, memberikan edukasi kepada siswa-siswi tentang pentingnya keselamatan di jalan raya. Salah satu poin utama yang disampaikan adalah larangan keras bagi anak-anak membawa kendaraan bermotor sendiri, karena sangat berbahaya baik untuk diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya.

“Kami tekankan kepada adik-adik untuk tidak mengendarai motor sebelum cukup umur, serta mengingatkan mereka agar saat pulang sekolah berjalan di pinggir jalan dan hati-hati saat menyeberang,” jelas Aiptu Zainudin dalam penyuluhan tersebut.

Selain itu, siswa-siswi dihimbau untuk langsung pulang ke rumah masing-masing setelah sekolah guna menghindari risiko kecelakaan di jalan.

Kapolres Fakfak AKBP Hendiyana, S.E, M.H melalui Kasat Lantas Polres Fakfak, AKP Bagus Agung Subahendro, S. Trk, S.I.K melalui pesan himbauannya, mengajak para orang tua untuk lebih peduli terhadap keselamatan anak-anak.

“Kami mengimbau kepada seluruh orang tua agar tidak membiarkan anak-anak mereka mengendarai kendaraan bermotor sebelum memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM). Mari kita bersama-sama membangun budaya tertib berlalu lintas demi keselamatan generasi penerus bangsa,”tegasnya.

Kegiatan ini mendapat apresiasi positif dari pihak sekolah dan masyarakat sekitar. Mereka menilai kehadiran petugas Satlantas di lingkungan sekolah sangat membantu dalam meningkatkan kesadaran berlalu lintas dan mencegah terjadinya kecelakaan.

Pelaksanaan kegiatan berlangsung aman, tertib, dan lancar. Satlantas Polres Fakfak berkomitmen untuk terus melakukan upaya-upaya edukatif dalam mendukung program nasional “Stop Pelanggaran, Stop Kecelakaan, Keselamatan untuk Kemanusiaan”. (EM/AZT).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Gerak Cepat Dinas Perkebunan Fakfak Respon Kelompok Pemuda Tetar, Siapkan 1.400 Bibit Pala

11 Juli 2025 - 08:33

Bantuan Pangan Pemerintah di Fakfak Akan Segera Didistribusikan dalam Hitungan Hari

10 Juli 2025 - 16:50

Jelang Penyaluran Bantuan Pangan Untuk Masyarakat, Pemkab Fakfak dan Bulog Gelar Sosialisasi

10 Juli 2025 - 16:09

Tiga Prajurit Langgar Disiplin, Danrem 182/JO Ambil Tindakan Tegas

8 Juli 2025 - 15:11

Dinas Pertanian dan Bulog Fakfak Cek Kualitas Beras Bantuan, Penyaluran Siap Jalan

7 Juli 2025 - 16:17

Trending di Pemerintahan
WhatsApp
error: