Menu

Mode Gelap
Tantangan Orang Tua Mendidik Anak dalam Pusaran Kapitalisme Sambut Natal, Fakfak Gelar Lomba Pondok Hias Bernuansa Kebersamaan Kelapa Hibrida untuk Masa Depan: Cerita Kolaborasi KKN UNIMUDA dan GERTAK Fakfak di Werba Utara LMA Fakfak Soroti 24 Tahun Otsus Belum Merata Fakfak Dorong Hilirisasi Pala Nasional: 200 Hektare Pala Unggul Mulai Ditanam di 2025 HMI Cabang Fakfak Silaturahmi Bersama Bupati Bahas Isu Strategis Daerah

Fakfak Terkini

Polres Fakfak Deklarasi Kegiatan Zona Integritas Menuju WBK-WBBM, Dan Launching Program 100 Hari Kerja Kapolri

badge-check


					Kaporles Fakfak Membuka secara resmi Kegiatan Pencanangan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM, (Foto : embaranmedia.com, AZT) Perbesar

Kaporles Fakfak Membuka secara resmi Kegiatan Pencanangan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM, (Foto : embaranmedia.com, AZT)

Embaranmedia.com, Fakfak – Polres Fakfak mendeklarasikan kegiatan pencanangan Zona Integritas menuju wilayah bebas dari korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bebas melayani (WBBM) P sekaligus launching Program 100 hari kerja Kapolri dalam rangka peningkatan pelayanan publik polri seperti ( Sidik Jari Mobile, PAM Tifa, Babinkamtibmas Pala, SKBN Online, SKCK Mobile dan delivery, Delivery SSBT, Portas Dan Pulpen.

Kegiatan Pencenangan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM Tersebut berlangsung di Aula Anton Soedjarwo Polres Fakfak, Jumat (19/03/2021) Pagi.

Kaporles Fakfak AKBP Ongki Isgunawan, S.IK dalam sambutannya mengatakan Kegiatan Pagi ini tentu kepedulian kami polres Fakfak kepada Masyarakat Fakfak. Jadi, ada beberapa program disini yang akan kami launcing dan akan mencanangkan zona integritas WBK dan WBBM.

“Program-program tersebut ada beberapa program yang kami launching berkaitan dengan pelayanan publik yaitu, PAM TIFA (Pengamanan Aktivitas Keagamaan) Kegiatan ini bersinergi antara Polri, TNI maupun organisasi kepemudaan. Kegiatan ini tentu untuk mengamankan Ibadah-ibadah keagamaan seperti Umat Muslim yaitu Ibadah sholat Jumat dan Umat Kristiani Ibadah di hari Minggu, “Ujar Kaporles Fakfak.

Selain Itu Sambung, Kaporles Fakfak juga menyampaikan kegiatan polres Fakfak juga ada babinkamtibmas Pala yaitu Bayangkari pembina keamanan dan ketertiban masyarakat bertugas di Kampung-kampung dan tidak berkantor di polres tetapi berkantor di kampung tersebut.

“tugasnya untuk menerima masukan-masukan dari masyarakat dan membantu masyarakat, kalau seandainya ada keluhan, persoalan maupun sebagainya harus di sampaikan ke tingkat atas, ini sebagai penampung aspirasi masyarakat,”ungkapnya.

Lanjutnya, Kaporles juga menyampaikan kegiatan Polres juga peduli kepada pendidikan yaitu namanya Pulpen, pelayanan publik ini menggiatkan kembali minat baca siswa/siswi dengan menyediakan perpustakaan yang dilengkapi layanan internet.

“Ada beberapa Polsek yang sudah melakukannya yaitu Polsek Karas telah menyediahkan perpustakaan, dan sat polair, Kami dari Polres Fakfak juga menyediahkan perpustakaan keliling, ” kata Kaporles Fakfak.

Selanjutnya, Kaporles juga menjelaskan Kegiatan-Kegiatan Polres Fakfak untuk meningkatkan pelayanan publik oleh Polri, Polda dan Polres. Pelayanan tersebut meliputi Sidik Jari Mobile, PAM TIFA, Babinkamtibmas Pala, SKBN Online, SKCK Mobile dan Delivery SSBT serta Portas dan Pulpen.

Kemudian, acara tersebut dilanjutkan dengan Penandatanganan bersama deklarasi pencenangan zona integritas Oleh Kaporles Fakfak, Bupati Fakfak yang diwakili, Kepala Kejaksaan Negeri Fakfak, Ketua Pengadilan Negeri Fakfak, dan Dandim 1803 Fakfak yang diwakili oleh Letda Yusuf Mobilala beserta Tokoh Agama, Tokoh adat dan Tokoh Pemuda. (EF.01)

Baca Lainnya

LMA Fakfak Soroti 24 Tahun Otsus Belum Merata

24 November 2025 - 09:07

HMI Cabang Fakfak Silaturahmi Bersama Bupati Bahas Isu Strategis Daerah

23 November 2025 - 22:34

PELNI Beri Diskon 20 Persen untuk Libur Nataru

22 November 2025 - 20:39

KM Ciremai Angkut 500 Penumpang di Tengah Krisis Pelayaran

22 November 2025 - 14:05

Polres Fakfak Lepas 51 Casis Brimob ke Manokwari

21 November 2025 - 18:08

Trending di Fakfak Terkini
WhatsApp
error: