Menu

Mode Gelap
Dari Hati ke Negeri: Seruan PAN Untuk Kaimana Lebih Baik AKBP Satria Dwi Dharma Ajak Polisi Kaimana Jaga Integritas dan Terbuka Terhadap Koreksi Bupati Hasan Achmad: Keamanan dari Polri Jadi Fondasi Pembangunan di Kaimana Bronjong Jebol, Banjir Besar Rendam Dusun Fatiban di Waesama Putra Senja FC Kaimana Angkat Trofi Kapolres Cup V 2025, Kiper Raih Gelar Terbaik Disdikpora Fakfak Tegaskan Larangan Pungli di Sekolah: Pendidikan Gratis Harus Dijalankan

Pemerintahan

Launching Tahapan Pemilu Tahun 2024, Ketua KPU Fakfak Minta Dukungan Semua Pihak dan Masyarakat Turut Sukseskan Pemilu

badge-check


					Launching Tahapan Pemilu Tahun 2024, Ketua KPU Fakfak Minta Dukungan Semua Pihak dan Masyarakat Turut Sukseskan Pemilu, (Foto: EM/Istimewa) Perbesar

Launching Tahapan Pemilu Tahun 2024, Ketua KPU Fakfak Minta Dukungan Semua Pihak dan Masyarakat Turut Sukseskan Pemilu, (Foto: EM/Istimewa)

Embaranmedia.com, Fakfak – Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyelenggarakan Launching Tahapan Pemilu Serentak Tahun 2024. Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia Hasyim Asy’ari resmi membuka tahapan Pemilu 2024, Selasa (14/6/2022) Malam.

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Fakfak pun mengikuti Kegiatan Launching Tahapan Pemilu Serentak Tahun 2022 secara Zoom Meeting, yang bertempat di Gedung Wintder Tuaere Fakfak, Selasa, 14 Juni 2022 Malam.

Ketua KPU Kabupaten Fakfak Dihuru Dekry Radjaloa, mengatakan, sesuai amanat PKPU No. 3 tahun 2022 bahwa pelaksanaan tahapan pemilu dimulai pada tanggal 14 juni 2022.

“Maka dari itu dengan peluncuran tahapan ini, KPU siap melaksanakan seluruh tahapan pemilu di Kabupaten Fakfak,”Kata Dekry kepada embaranmedia.com Via WhatsApp, Rabu (15/06/2022) Pagi.

Dihuru Dekry Radjaloa juga menghimbau kepada seluruh Partai Politik di Fakfak agar mempersiapkan segala sesuatunya, karena jadwal pendaftaran partai politik dimulai pada tanggal 29 Juli – 13 Desember 2022.

“Saya menghimbau kepada semua Partai Politik agar mulai dari sekarang sudah bisa mempersiapkan segala sesuatunya, karena jadwal pendaftaran partai politik dimulai pada tanggal 29 Juli – 13 Desember Tahun 2022,”Pintanya.

Dekry Radjaloa menambahkan, pelaksanaan pemilu bukan saja tugas KPU atau Penyelenggara Pemilu, tetapi tugas kita semua dan Sukses Pemilu adalah sukses kita semua.

“Kami sangat mengharapkan dukungan semua pihak, baik Pemerintah Daerah, TNI dan Polri, Partai Politik dan seluruh masyarakat untuk turut menyukseskan pelaksanaan pemilu yang jurdil aman dan damai di Kabupaten Fakfak,”Pungkasnya. (EM/AZT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Belum Terbentuk, Koperasi Merah Putih Butuh Sosialisasi Serius di Kelurahan Wagom

2 Juli 2025 - 13:25

Kapolres Fakfak Ajak Jajaran Refleksi Diri di Hari Bhayangkara: Jadikan Kelemahan sebagai Kekuatan

1 Juli 2025 - 12:44

Upacara Hari Bhayangkara: Kapolres Fakfak Bacakan Pesan Kapolda, Serukan Polisi Lebih Humanis

1 Juli 2025 - 08:05

Kejutan Manis dari Danrem 182/JO untuk Polres Fakfak di Hari Bhayangkara ke-79

1 Juli 2025 - 06:20

Kado Akhir Juni, 24 Anggota Polres Fakfak Terima Kenaikan Pangkat

30 Juni 2025 - 17:05

Trending di Pemerintahan
WhatsApp
error: