Embaranmedia.com, FAKFAK – Ketua Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Fakfak Papua Barat Dahlan Namudat mengatakan bahwa PKB sudah mempunyai satu ikatan atau koalisi yang telah dideklarasikan yaitu koalisi bersama Partai Gerindra secara nasional untuk pemilu tahun 2024.
“Maka dari itu, kami pengurus cabang PKB Fakfak telah melakukan hal yang sama dengan selalu berkoordinasi dan komunikasi untuk mempersiapkan diri menghadapi Pilpres di Tahun 2024. Gerindra dan PKB hari ini sudah mempunyai komitmen bersama yaitu saling memperkuat dari tingkat pusat, Provinsi hingga Kabupaten,”Ujar Dahlan Namudat kepada media ini, Jumat (03/03/2023) Malam.
Sambung Dahlan Namudat, hari ini Partai Kebangkitan Bangsa Kabupaten Fakfak dan Gerindra Fakfak siap untuk memenangkan pilpres secara bersama, karena PKB dan Gerindra resmi menjadi partai koalisi bersama.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kedepan PKB dan Gerindra Fakfak akan membentuk sekertariat bersama, karena kami sudah saling berkoordinasi dan komunikasi dengan pimpinan partai PKB dan Gerindra,”Katanya.b
Selain itu, Ketua DPC PKB Fakfak juga berharap kedepan harus ada keterbukaan dan transparasi mekanisme yang diterapkan oleh penyelenggara maupun pengawasan kepada partai politik.
“Ini semua agar kami bisa menjalankan tahapan-tahapan sesuai aturan yang sesungguhnya. Kami juga berharap agar ada keterbukaan komunikasi tentang aturan terhadap partai politik, dan bersama penyelenggara selalu berkoodinasi dan mengawal pesta demokrasi ini hingga selesai,”Tandas Dahlan.
“PKB dan Gerindra Fakfak siap solid dalam satu barisan menuju Pemilihan Legislatif, Pilpres dan Pilkada Fakfak tahun 2024 nanti,”Tutup Dahlan Namudat. (EM/AZT)