Kunjungi Kampung Faur, Bupati UT Komitmen Benahi Pelayanan Pendidikan dan Kesehatan

- Jurnalis

Jumat, 12 Mei 2023 - 19:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Embaranmedia.com, FAKFAK – Bupati Fakfak, Untung Tamsil, S.Sos, M.Si Melakukan Kunjungan di Kampung Faur Distrik Karas, Selasa (09/05/2023).

Saat tiba di Kampung Faur, Bupati Untung Tamsil bersama masyarakat didampingi Kepala Dinas Kesehatan, Maulana Patiran, Kepala BPKAD, Tajudin Lahadalia dan Kabid Pemuda Olahraga, Mohamad Patiran dan Kabag Protokol & Komunikasi Pimpinan, Crisye Arisandi Talla langsung melihat sekolah dan Polindes.

Pantauan media ini, Bupati Untung Tamsil melaksanakan sholat Dzuhur di Masjid Kampung Faur, setelah itu dilanjutkan Duduk bersama masyarakat di depan masjid dengan tujuan mendengarkan aspirasi langsung dari masyarakat.

Beberapa aspirasi masyarakat yang disampaikan oleh Baperkam dan juga dua orang mama-mama, pada intinya meminta Pemerintah Daerah Kabupaten Fakfak untuk memperbaiki tambatan perahu dan membenahi Pelayanan Kesehatan.

Baca Juga :  Brigjen Patrige Renwarin Resmi Jabat Kapolda Papua

“Bapak Bupati katong disini ingin kalau bisa bapak benahi Tambatan perahu dan juga memperbaiki Polindes kita, karena pelayanan kesehatan disini tidak memadai. Kalau berobat kitong harus ke kampung sebelah,”Pinta dua orang mama-mama secara bersamaan dihadapan Bupati Fakfak.

Terlihat saat Mendengar persoalan tersebut, Bupati Untung Tamsil langsung memerintahkan Kepala Dinas Kesehatan untuk segera menindaklanjut keluhan masyarakat tersebut.

Baca Juga :  78 personil Polres Fakfak Berikan Pengamanan Penyampaian Aspirasi PGRI Fakfak

“Saya memerintahkan Kepala Dinas Kesehatan untuk naikkan statusnya dari Polindes ke Pustu, agar pelayanan kesehatan dapat dilayani di Kampung Faur. Kalau pustu kan ada tenaga kesehatan yang bertugas disini sehingga masyarakat sakit dapat langsung diatasi dengan cepat,”Kata Bupati.

Selanjutnya, Bupati Untung Tamsil sapaan akrabnya Bung UT Songko Merah tersebut langsung meninjau Sekolah Dasar (SD) Inpres Faur Kiaba yang bertempat di Kampung Faur Distrik Karas.

Beberapa Guru juga meminta kepada Pemkab Fakfak untuk bisa menambah ruang kelas karena saat ini hanya terdapat 3 ruang kelas untuk dipakai belajar, fasilitas pun belum dilengkapi dengan baik.

Baca Juga :  Personil Polres Fakfak dan Bhayangkari Antusias Ikuti Sosialisasi Kanker dan Tumor oleh YSKI

Bupati Untung Tamsil berkomitmen untuk dapat mengatasi persoalan tersebut baik pelayanan Pendidikan maupun Kesehatan di Kampung Faur.

“Insyallah aspirasi masyarakat ini, dan saya juga telah melihat langsung nantinya kita usahakan untuk bisa diakomodir di Anggaran pergeseran atau di anggara tahun 2024 besok. Pada intinya saya berkomitmen untuk membenahi secara perlahan Pendidikan dan Kesehatan kita mulai dari Kampung hingga ke kota,”Ujar Bupati Untung Tamsil kepada media ini, Selasa (09/05/2023).

Selanjutnya, Bupati Fakfak bersama rombongan bertolak dari Kampung Faur menuju Kampung Tarak untuk melaksanakan Musrenbang Tingkat Distrik tahun 2023 di Distrik Karas. (EM/AZT)

Berita Terkait

Umar Alhamid Tegaskan Pemekaran Kampung Benar-benar Muncul dari Keinginan Masyarakat
Didampingi Yohana Hindom, Bupati Untung Tamsil Launching 4 Kampung Persiapan di Wilayah Distrik Pariwari
Bupati Untung Tamsil Launching Kampung Persiapan Tanama Tware dan Salobar Raya
Bupati UT Harap Para Lulusan Poltekkes D3 Keperawatan Fakfak Jadi Nakes Yang Kompeten
Turun Langsung, Bupati UT Respon Cepat Permintaan Warga Kampung Lusiperi Soal Suplai Air Bersih
Disnakertrans Fakfak Sosialisasi Pencegahan Mogok Kerja dan Perselisihan
Polres Gelar Tes Kesamaptaan Jasmani Semester Kedua Tahun 2024
78 personil Polres Fakfak Berikan Pengamanan Penyampaian Aspirasi PGRI Fakfak
Berita ini 32 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 11 September 2024 - 21:02 WIB

Umar Alhamid Tegaskan Pemekaran Kampung Benar-benar Muncul dari Keinginan Masyarakat

Rabu, 11 September 2024 - 13:36 WIB

Bupati Untung Tamsil Launching Kampung Persiapan Tanama Tware dan Salobar Raya

Rabu, 11 September 2024 - 08:05 WIB

Bupati UT Harap Para Lulusan Poltekkes D3 Keperawatan Fakfak Jadi Nakes Yang Kompeten

Selasa, 10 September 2024 - 20:34 WIB

Turun Langsung, Bupati UT Respon Cepat Permintaan Warga Kampung Lusiperi Soal Suplai Air Bersih

Selasa, 10 September 2024 - 11:58 WIB

Disnakertrans Fakfak Sosialisasi Pencegahan Mogok Kerja dan Perselisihan

Berita Terbaru

KPU Kabupaten Fakfak

Pleno DPSHP Sukses, Berikut Total Pemilih Sementara di Distrik Fakfak Tengah!

Kamis, 12 Sep 2024 - 09:58 WIB

error: