Menu

Mode Gelap
Samad Rumalolas Soroti Marak Terjadi Kenakalan Pelajar di Fakfak: Minta Pemda Fakfak Efektifkan Perda Miras Bupati Samaun Dahlan: Pemkab Fakfak Bakal Siapkan Sentra Kuliner Untuk Dukung UMKM Perempuan Peringati Hari Kartini, Bupati Fakfak Resmi Buka Pameran Kuliner dan Perlombaan: Beri Apresiasi Kepada JP2F 1.204 Personil Polda Papua Barat & Polda PBD Jajaran Amankan Ibadah Jumat Agung Perayaan Paskah 2025 Pendiri JP2F, Saleh Siknun: Pentingnya Keterlibatan Perempuan Untuk Bangun Fakfak dengan Tagline Perubahan Melalui Sistem Online, 169 Peserta Calon Paskibraka Fakfak Ikut Rangkaian Tahapan Seleksi

Pendidikan

Bupati Fakfak Dan Direktur Politeknik Penerbangan Jayapura Teken PKS Persiapan Seleksi Penerimaan Calon Taruna

badge-check


					Embaranmedia.com|| AZT || Bupati Fakfak Bersama Direktur Politeknik Penerbangan Jayapura Teken PKS Persiapan Seleksi Penerimaan Calon Taruna, Rabu (13/09/2023). Perbesar

Embaranmedia.com|| AZT || Bupati Fakfak Bersama Direktur Politeknik Penerbangan Jayapura Teken PKS Persiapan Seleksi Penerimaan Calon Taruna, Rabu (13/09/2023).

Embaranmedia.com, FAKFAK – Bupati Fakfak Untung Tamsil, S.Sos, M.Si bersama Direktur Politeknik Penerbangan Jayapura Musri Kona melakukan Penandatanganan PKS dan persiapan seleksi penerimaan calon taruna politeknik penerbangan, yang bertempat di Ruang Rapat Kantor Bupati Fakfak, Rabu (13/09/2023) kemarin.

Dalam sambutannya, Bupati Untung Tamsil menyampaikan, penandatanganan ini menindaklanjuti kerjasama Pemerintah Daerah, ini program yang sangat strategis karena nantinya kedepan ada bandara baru di Fakfak, Maka perlu kita tingkatkan SDM. 
“Kerjasama ini telah kami tuangkan dalam brand Fakfak Cerdas, ada beberapa yang nanti kita kerjasamakan, ini merupakan komitmen saya dan ibu yohana hindom,”kata Bupati.

Lebih lanjut Bupati mengatakan, kerjasama ini dalam rangka mempersiapkan pondasi generasi-generasi muda fakfak.

“Selian kerjasama bersama Politeknik Penerbangan, kami juga telah bekerjasama dengan politeknik pelayaran, dan perekrutannya semua 100% anak asli Fakfak,”tegasnya.

Bupati Untung Tamsil pun meminta perekrutan atau seleksi masuk Politeknik Penerbangan Jayapura harus diakomodir dengan baik dan transparan, dan mengikuti syarat seleksi semuanya sehingga anak-anak kita yang dikirim pun mampu mengikuti sekolah ini hingga selesai.  

“Nantinya Bappeda yang mengkordinir seleksi ini dibantu oleh OPD terkait, dan dibuka secara umum supaya transparan agar masyarakat jadi tahu bahwa ada program pemerintah dalam rangka peningkatan SDM melalui Penerbangan Udara,”ujarnya.

Bupati menyebutkan bahwa kerjasama Sekolah ini sumber dananya  murni dari Dana Otsus, dan anak-anak nantinya akan melakukan sekolah 3 tahun lebih di jayapura.

“Bidang Penerbangan ini sangat strategis sekali, untuk itu saya berharap sekali dukungan semua pihak, kami juga sudah melakukan MoU di Politeknik Penerbangan di Curug dan PKS ini untuk bisa cepat terlaksana,”tandasnya

Sementara itu, Direktur Politeknik Penerbangan Jayapura Musri Kona menyampaikan, kerjasama ini dilakukan karena sebelumnya di Pulau Papua memang prediksi atau target transportasi udara semakin banyak.

“Kedepan tidak menutup kemungkinan dari Jepang membutuhkan tenaga penerbangan, dan ini peluang orang indonesia untuk berkarier di luar negeri bukan saja di Daerah atau dalam negeri, kerjasama ini juga dalam rangka mendukung program Pemerintah Daerah dalam hal ini Visi Misi Fakfak Tersenyum,”ujar Musri. 

Musri berharap dari kerjasama ini Mudah-mudahan ada anak-anak asli Papua khususnya Falfak bisa bekerja di luar negeri dan dalam negeri.

Direncanakan dalam waktu dekat penerimaan seleksi Politeknik Penerbangan Jayapura akan segera dibuka, informasi lebih detail masyarakat diminta untuk dapat menanyakan kepada Bappeda dan Litbang atau Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Fakfak. (EM/AZT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Ratusan Siswa Kelas XII Magefa Ikuti Prosesi Khataman Akbar

17 April 2025 - 19:04

Pengurus PDK Saka Bhayangkara Polres Fakfak Resmi Dilantik, Kapolres AKBP Hendriyana Titip Pesan Ini

17 April 2025 - 18:59

Prosesi Adat dan Syukuran Warnai Peresmian Kantor Baru SMPN 4 Kokas: Simbol Harmoni “Satu Tungku Tiga Batu” di Tanah Kramongmongga

16 April 2025 - 15:35

TK YAPIS Fakfak Salurkan 100 Paket Sembako: Wujud Nyata Kepedulian dalam P5

27 Februari 2025 - 07:47

Zulkifli Rohrohmana Terpilih Secara Aklamasi sebagai Formatur Ketua HMI Komisariat STIA Asy-Syafi’iyah Fakfak

24 Februari 2025 - 10:21

Trending di Pendidikan
WhatsApp
error: