Embaranmedia.com, FAKFAK – Kepolisian Resor Fakfak menyelenggarakan lomba senam kreasi antar bagian, fungsi Polsek jajaran yang diikuti oleh Bhayangkari Cabang Fakfak, bertempat di halaman Apel Polres Fakfak, Jumat (28/06/2024).
Lomba senam kreasi diikuti oleh 9 (sembilan) peserta yang masing masing peserta beranggotakan 7-10 orang ibu – ibu Bhayangkari Cabang Fakfak.
Terlihat, Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kapolres Fakfak AKBP Hendriyana, S.E, M.H didampingi Wakapolres Fakfak Kompol Indro Riskiadi, S.I.K
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dihadiri juga Ketua Panitia Lomba Kapolsek Fakfak AKP Slamet Eko Rohmanudin,SH, MH, Para PJU Polres Fakfak, Ketua, Wakil Ketua Cabang Bhayangkari Fakfak, Dewan juri bapak Frans Rumere dan ibu Elzina Dina De Fretes serta seluruh anggota, Bhayangkari dan ASN Polres Fakfak.
Dalam arahannya, Kapolres Fakfak AKBP Hendriyana menyampaikan, ucapan terimakasih kepada Ibu -Ibu Bhayangkari Cabang Fakfak yang sudah ikut mendukung dan memeriahkan hari Bhayangkara ke-78 dengan mengadakan lomba senam kreasi.
“Ini menandakan bahwa Bapak dan ibu selalu kompak dalam mendukung Polri dalam perayaan hari Bhayangkara khususnya di Polres Fakfak,”kata Kapolres Fakfak.
Lebih lanjut Kapolres Fakfak, lomba senam kreasi ini akan di nilai oleh para dewan juri yang berpengalaman di bidangnya.
“Untuk itu kepada peserta silahkan bersaing menjadi terbaik dan harapan saya bukan hanya terbaik di Kabupaten Fakfak tetapi bisa tampil hingga tingkat nasional untuk menjadi yang lebih terbaik,”ujarnya.
Kapolres AKBP Hendriyana menyampaikan, tujuan berolahraga untuk menjaga stamina dan kesehatan dan juga dalam rangka HUT Bhayangkara Ke 78 Tahun 2024.
“Semoga kegiatan ini juga bisa mempererat hubungan dan rasa silaturahmi serta persaudaraan kita,”pungkasnya.
Dalam lomba senam kreasi dilingkungan Polres Fakfak dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024 menghasilkan pemenang Juara 1 dari Bhayangkari Satuan Sabhara, Juara 2 dari Bhayangkari Gabungan Satuan lantas dan Satuan Intelkam, Juara 3 Bhayangkari dari Polsek Fakfak, Juara 4 Bhayangkari dari Gabungan Satuan Reskrim, Bag Log dan Bag SDM dan untuk juara Harapan 1 Bhayangkari Gabungan Binmas, Kp2 ,Bag Ren dan Siwas.
Penulis : Humas Polres Fakfak
Editor : Redaksi Embaranmedia.com