Menu

Mode Gelap
Pala Tomandin Dongkrak PAD Fakfak: Rp205 Juta Lebih Terkumpul hingga Juni 9 Slot Tambahan! PHBI Fakfak Akomodir Tim Baru di Turnamen Muharram CUP 1447 H Catat! Harga BBM Non-Subsidi Pertamina Naik Mulai Juli 2025 Kapolres Fakfak Ajak Jajaran Refleksi Diri di Hari Bhayangkara: Jadikan Kelemahan sebagai Kekuatan Upacara Hari Bhayangkara: Kapolres Fakfak Bacakan Pesan Kapolda, Serukan Polisi Lebih Humanis Kejutan Manis dari Danrem 182/JO untuk Polres Fakfak di Hari Bhayangkara ke-79

Fakfak Terkini

Pengelolaan Sampah di Kabupaten Fakfak Papua Barat Perlu Partisipasi Masyarakat Aktif

badge-check


					Pengelolaan Sampah di Kabupaten Fakfak Papua Barat Perlu Partisipasi Masyarakat Aktif, (Foto: EM/RRI). Perbesar

Pengelolaan Sampah di Kabupaten Fakfak Papua Barat Perlu Partisipasi Masyarakat Aktif, (Foto: EM/RRI).

EMBARANMEDIA.COM, FAKFAK – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bidang Pengelolaan Sampah, Limbah B3, dan Peningkatan Kapasitas (PSLB3PK) Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan (DLHP) Kabupaten Fakfak, Lewis Marian menyebutkan, persoalan sampah merupakan isu kompleks yang tidak bisa hanya ditangani oleh pemerintah semata. Menurutnya, pelibatan aktif masyarakat menjadi kunci dalam pengurangan dan penanganan sampah secara efektif.

Lewis menjelaskan, idealnya sampah sudah harus dipilah dari sumbernya, sehingga armada pengangkut hanya mengangkut residu ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA).

“Kenyataan di lapangan menunjukkan bahwa sebagian besar masyarakat belum melakukan pemilahan sampah. Akibatnya, semua jenis sampah dari sumber langsung dibawa ke TPA tanpa penyortiran”, tegasnya.

Ia juga menyoroti minimnya perhatian dari pelaku usaha, khususnya pemilik toko, terhadap pengelolaan sampah. Menurut Lewis, peran dunia usaha sangat penting dalam mendukung sistem pengelolaan sampah terpadu dan berkelanjutan di daerah ini.

“Beberapa bulan lalu kami temukan sekitar tiga truk bermuatan minuman kadaluarsa dibuang begitu saja di TPA. Padahal, kemasan minuman tersebut masih berupa plastik yang seharusnya bisa diolah kembali,” ujarnya. Temuan tersebut menjadi bukti kurangnya kepedulian pelaku usaha terhadap proses daur ulang dan pengelolaan limbah plastik.

Lewis berharap ke depan seluruh pihak, termasuk masyarakat dan pelaku usaha, dapat lebih peduli dan bertanggung jawab terhadap sampah yang dihasilkan. Ia menegaskan bahwa pengelolaan sampah yang baik hanya bisa dicapai jika dilakukan secara bersama-sama dan berkesinambungan. (EM/AZT).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Keluhan Warga Fakfak: Terbatasnya Rute Kapal Laut Hambat Mobilitas Antar Papua

26 Juni 2025 - 08:12

Dari Hati untuk Negeri: Sentuhan Polri bagi Masyarakat Pesisir Fakfak

23 Juni 2025 - 19:31

Jejak Langkah Pertama: 28 Bintara Baru Disambut Hangat di Polres Fakfak

19 Juni 2025 - 18:19

Tolak Maxim, Ratusan Tukang Ojek dan Sopir Rental Datangi DPRK Fakfak

18 Juni 2025 - 13:42

Demo Ojek Mandiri di Fakfak, Polisi Kerahkan 97 Personel

18 Juni 2025 - 07:30

Trending di Fakfak Terkini
WhatsApp
error: