Menu

Mode Gelap
Tantangan Orang Tua Mendidik Anak dalam Pusaran Kapitalisme Sambut Natal, Fakfak Gelar Lomba Pondok Hias Bernuansa Kebersamaan Kelapa Hibrida untuk Masa Depan: Cerita Kolaborasi KKN UNIMUDA dan GERTAK Fakfak di Werba Utara LMA Fakfak Soroti 24 Tahun Otsus Belum Merata Fakfak Dorong Hilirisasi Pala Nasional: 200 Hektare Pala Unggul Mulai Ditanam di 2025 HMI Cabang Fakfak Silaturahmi Bersama Bupati Bahas Isu Strategis Daerah

Pemerintahan

Menteri PANRB Dukung Penguatan Tata Kelola di Lingkup Kementerian ESDM

badge-check


					Menteri PANRB Dukung Penguatan Tata Kelola di Lingkup Kementerian ESDM, (Foto: EM/Kemenpan-RB). Perbesar

Menteri PANRB Dukung Penguatan Tata Kelola di Lingkup Kementerian ESDM, (Foto: EM/Kemenpan-RB).

EMBARANMEDIA.COM, JAKARTA – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas bertemu dengan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia, di Jakarta, Jumat (27/09). Berbagai hal dibahas dalam pertemuan tersebut, salah satunya adalah penguatan tata kelola di lingkup Kementerian EDSM.

“Hari ini kami membicarakan beberapa hal substantif di Kementerian ESDM, termasuk upaya-upaya penguatan tata kelola di dalamnya guna melipatgandakan pencapaian yang berdampak,” ujar Menteri Anas.

Rapat tersebut juga membahas evaluasi kelembagaan instansi pemerintah pada Kementerian ESDM. Evaluasi ini kemudian akan menjadi bahan untuk penyusunan Rancangan Peraturan Presiden (RPerpres) tentang Kementerian ESDM.

Dalam kesempatan tersebut, Menteri Bahlil menyampaikan aspirasi dan apresiasinya kepada Menteri Anas. Lebih jauh ia berharap, penataan kelembagaan yang tengah dilakukan di Kementerian ESDM dapat dirasakan dampaknya oleh masyarakat luas.

“Terima kasih Pak Menteri PANRB. Pembahasan yang kami lakukan hari ini, dilakukan untuk satu tujuan saja, yaitu menciptakan pemerintahan yang efektif dan efisien, serta bisa memberi kontribusi terbaik kepada rakyat,” pungkasnya.

Baca Lainnya

Kelapa Hibrida untuk Masa Depan: Cerita Kolaborasi KKN UNIMUDA dan GERTAK Fakfak di Werba Utara

24 November 2025 - 15:06

Fakfak Dorong Hilirisasi Pala Nasional: 200 Hektare Pala Unggul Mulai Ditanam di 2025

24 November 2025 - 06:34

Polres Fakfak Lepas 51 Casis Brimob ke Manokwari

21 November 2025 - 18:08

Menuju Swasembada Energi 2026: Prabowo Terima Laporan Strategis dari Bahlil

21 November 2025 - 06:16

Eny Kuswidiyati Tegaskan Kerahasiaan Pelapor dalam Sosialisasi SP4N-Lapor

20 November 2025 - 08:49

Trending di Berita
WhatsApp
error: