Embaranmedia.com, FAKFAK – Paulus Waterpauw resmi terpilih sebagai Ketua DPD I Partai Golongan Karya (Golkar) Papua Barat periode 2020-2025 pada Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) di Ballroom Aston Niu Manokwari, Sabtu (25/11/2023) kemarin.
Terpilihnya Paulus Waterpauw sebagai Ketua DPD Partai Golkar Papua Barat, mendapatkan ucapan dan apresiasi dari DPC Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Fakfak.
Hal tersebut disampaikan Ketua DPC Partai Gerindra Fakfak, Untung Tamsil kepada media ini via, Minggu (26/11/2023) siang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Selamat dan sukses untuk Bapak Paulus Waterpauw yang terpilih sebagai Ketua DPD Partai Golongan Karya Provinsi Papua Barat Periode 2020-2025,”ucap Untung Tamsil.
Untung Tamsil juga mengatakan, dengan terpilih Paulus Waterpauw sebagai Ketua DPD Partai Golkar Papua Barat maka akan lebih membawa sinergi dan strategi dalam percepatan pembangunan di Papua Barat.
“Hadirnya Bapak Paulus Waterpauw di Papua Barat ini akan lebih membawa sinergi antar Papol di Papua Barat dan juga strategi percepatan pembangunan di Papua Barat, beliau sosok yang tepat untuk Partai Golkar dan Papua Barat,”pungkasnya.

Pewarta: AZT