Hartaty Kastella Resmi Laporkan Dugaan Kecurangan Hasil Pleno di 2 Distrik ke Bawaslu Fakfak

- Jurnalis

Selasa, 5 Maret 2024 - 19:44 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hartaty Kastella Caleg Daerah Pemilihan Papua Barat 4 Partai Gerindra, (Foto: EM/AZT).

Hartaty Kastella Caleg Daerah Pemilihan Papua Barat 4 Partai Gerindra, (Foto: EM/AZT).

Embaranmedia.com, FAKFAK – Hartaty Kastella Caleg Daerah Pemilihan Papua Barat 4 Partai Gerindra resmi melaporkan dugaan kecurangan atau penggelembungan suara yang dilakukan oleh PPD Distrik Fakfak dan PPD Distrik Fakfak Tengah pada hasil penetapan pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara kepada Bawaslu Fakfak, Selasa (05/03/2024) pagi.

Pantauan media ini, Hartaty Kastella tak hanya sendiri mendatangi Kantor Bawaslu Fakfak tetapi bersama ratusan massa pendukungannya untuk melaporkan dugaan kecurangan tersebut, yang diterima oleh salah seorang staf Bawaslu Fakfak.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Hari ini saya mendatangi kantor bawaslu Fakfak ini untuk resmi melaporkan dugaan penggelumbungan suara oleh PPD Distrik Fakfak dan PPD Distrik Fakfak Tengah, dan terjadi pengurangan suara saya di Distrik Fakfak dan Fakfak Tengah, karena pengurangan suara paling terbanyak di distrik Fakfak,”kata Hartaty Kastella kepada awak media usai melaporkan dugaan kecurangan tersebut di Bawaslu Fakfak, Selasa (05/03/2024) siang.

Hartaty Kastella membeberkan bahwa dirinya sudah menyerahkan sejumlah bukti yang kuat, yaitu C Salinan dan D Hasil dengan dua dokumen di dua distrik tersebut.

“Sebenarnya Distrik Kokas juga akan dilaporkan tetapi karena sudah tidak ada waktu lagi, sehingga kami saat ini resmi melaporkan PPD di Distrik Fakfak dan Fakfak Tengah,”tegasnya.


Ia pun berharap semoga laporan yang dilaporkan ini dapat ditindaklanjuti dengan baik dan sesuai aturan yang ada.

“Karena semua orang menginginkan kemenangan tetapi juga semua menginginkan keadilan, jadi kami hanya meminta keadilan, dan kembalikan suara kami yang dipilih oleh akar rumput,”pungkas Hartaty.

Penulis : AZT

Editor : Redaksi Embaranmedia.com

Berita Terkait

Polres Fakfak Musnahkan Ratusan Liter Minuman Keras Lokal
21 Tahun Usia Kabupaten SBB, Permanusa Dorong Tuntaskan Dugaan Korupsi Bansos (BTT)
Polisi di Fakfak Papua Barat Kembali Musnahkan Barang Bukti Narkotika Jenis Ganja
Diduga Proyek Jalan Masuk Jembatan Heniar-Walir Mangkrak, Aktivis Desak Polda dan Kejati Maluku Periksa
Tim Kuasa Hukum Paslon UTA’YOH Siap Pidanakan Komisioner KPU Fakfak
Mantan Pejabat Mahkamah Agung Ditahan Terkait Kasus Suap
Sat Resnarkoba Amankan 33 Botol Miras Sopi dari Operasi di Pelabuhan Fakfak
Polres Fakfak Kembali Amankan 9 Botol Miras Jenis Sopi
Berita ini 185 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 21 Januari 2025 - 11:45 WIT

Polres Fakfak Musnahkan Ratusan Liter Minuman Keras Lokal

Jumat, 10 Januari 2025 - 05:34 WIT

21 Tahun Usia Kabupaten SBB, Permanusa Dorong Tuntaskan Dugaan Korupsi Bansos (BTT)

Selasa, 10 Desember 2024 - 13:04 WIT

Polisi di Fakfak Papua Barat Kembali Musnahkan Barang Bukti Narkotika Jenis Ganja

Jumat, 6 Desember 2024 - 08:42 WIT

Diduga Proyek Jalan Masuk Jembatan Heniar-Walir Mangkrak, Aktivis Desak Polda dan Kejati Maluku Periksa

Sabtu, 16 November 2024 - 14:30 WIT

Tim Kuasa Hukum Paslon UTA’YOH Siap Pidanakan Komisioner KPU Fakfak

Berita Terbaru

Pekan Ini APBD 2025 Kabupaten Fakfak Ditargetkan Rampung , (Foto: EM/AZT).

Pemerintahan

Pekan Ini APBD 2025 Kabupaten Fakfak Ditargetkan Rampung

Senin, 10 Feb 2025 - 21:45 WIT

error: