Tim Pemenangan Utayoh2 Sambut Baik PBB Usung Untung Tamsil-Yohana Hindom di Pilkada Fakfak 2024

- Jurnalis

Kamis, 23 Mei 2024 - 13:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Adam Rumagesan, Wakil Ketua I Tim Pemenangan Utayoh2

Adam Rumagesan, Wakil Ketua I Tim Pemenangan Utayoh2

Embaranmedia.com, FAKFAK – Secara resmi DPP Partai Bulan Bintang mengusung Pasangan Untung Tamsil-Yohana Dina Hindom di Pilkada Fakfak 2024, mendapat sambutan baik oleh Tim Pemenangan Utayoh Jilid Dua.

Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua I Tim Pemenangan Utayoh Jilid dua Safri Adam Rumagesan kepada embaranmedia.com via telepon seluler, Kamis (23/05/2024) sore.

“Kami melihat dengan adanya rekomendasi yang diusung oleh DPP Partai Bulan Bintang yang diserahkan langsung Prof Yusril kepada Calon Bupati Untung Tamsil, ini merupakan satu kekuatan baru bagi kami untuk bersama-sama berjuang memenangkan Utayoh2 kembali di Pilkada Fakfak 2024 ini,”ujar Adam.

Baca Juga :  Panwas Distrik Fakfak Lantik 29 PTPS Dalam Pilkada 2024

Adam juga mengatakan, dengan Visi-Misi Pasangan Untung Tamsil-Yohana Dina Hindom di periode pertama yakni Fakfak Tersenyum, dan kemudian di jilid dua ini menjadi Fakfak Bersinar. Ini selaras dengan Partai Bulan Bintang.

“Kenapa demikian, karena Partai Bulan Bintang, ada Bulan dan ada Bintang yang selalu bersinar. Semua ini selaras dan menjadi komitmen Utayoh2 untuk membangun Fakfak lebih cepat maju lagi,”kata adam.

Baca Juga :  Panwas Distrik Fakfak Lantik 29 PTPS Dalam Pilkada 2024
DPP PBB Resmi Keluarkan Rekomendasi Dukung Utayoh2 di Pilkada Fakfak 2024, (Foto: EM/ARY).

Kemudian itu, Adam Rumagesan juga membeberkan bahwa dalam waktu dekat ini, Pasangan Utayoh2 (Untung Tamsil-Yohana Dina Hindom) akan mendapatkan rekomendasi dari DPP Partai Politik.

“Setelah mendapat surat tugas dari DPP Partai Demokrat, kemudian besoknya mendapat Surat Rekomendasi B.KWK dari DPP PBB. Dan dalam waktu dekat pasangan Utayoh2 akan menerima rekomendasi dari 2 sampai 3 Partai Politik untuk maju di Pilkada Fakfak 2024,”ungkapnya.

Baca Juga :  Panwas Distrik Fakfak Lantik 29 PTPS Dalam Pilkada 2024
Sah, Untung Tamsil Terima Surat Tugas Calon Bupati Fakfak dari DPP Partai Demokrat, (Foto: EM/DPU).

Adam pun masih merahasiakan Partai apa saja yang akan mengeluarkan Rekomendasi kepada Pasangan Untung Tamsil-Yohana Dina Hindom dalam waktu dekat ini.

“Untuk Partai yang akan mengeluarkan surat rekomendasi dalam waktu dekat, ini masih konsumsi internal tim. Intinya dalam waktu dekat 2 sampai 3 Partai akan mengeluarkan rekomendasi kepada Utayoh, ditunggu saja ya, ini masih rahasia internal tim kami Utayoh2,”pungkasnya.

Penulis : AZT

Editor : Redaksi Embaranmedia

Berita Terkait

Panwas Distrik Fakfak Lantik 29 PTPS Dalam Pilkada 2024
Milenial dan Gen-Z Kabupaten Kaimana Deklarasi Dukungan Doamu Jilid Dua
Panwas Distrik Fakfak Terjun Langsung ke Sekertariat PPS Awasi Perekrutan KPPS
Proyek Pupuk Kaltim Tidak Macet, Untung Tamsil: Sedang On Progres, UTA_YOH Adalah Garda Terdepan
Untung Tamsil Tegaskan APBD-P Sesuai Tuntutan UU dan Edaran Mendagri
Milenial dan Gen Z Kabupaten Fakfak Deklarasikan Dukungan untuk DOAMU di Pilgub 2024
Beri Arahan Cakada se-Indonesia, Ketua Majelis Syura PKS: Pantang Pulang Sebelum Menang
Sah! Bahlil Lahadalia Ketum Golkar Periode 2024-2029
Berita ini 127 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 21 Oktober 2024 - 10:58 WIB

Milenial dan Gen-Z Kabupaten Kaimana Deklarasi Dukungan Doamu Jilid Dua

Selasa, 1 Oktober 2024 - 14:10 WIB

Panwas Distrik Fakfak Terjun Langsung ke Sekertariat PPS Awasi Perekrutan KPPS

Senin, 30 September 2024 - 08:19 WIB

Proyek Pupuk Kaltim Tidak Macet, Untung Tamsil: Sedang On Progres, UTA_YOH Adalah Garda Terdepan

Minggu, 29 September 2024 - 21:22 WIB

Untung Tamsil Tegaskan APBD-P Sesuai Tuntutan UU dan Edaran Mendagri

Kamis, 26 September 2024 - 14:06 WIB

Milenial dan Gen Z Kabupaten Fakfak Deklarasikan Dukungan untuk DOAMU di Pilgub 2024

Berita Terbaru

Pemerintahan

Presiden Prabowo Lantik Basuki Hadimuljono Sebagai Ketua OIKN

Selasa, 5 Nov 2024 - 15:08 WIB

Ini Kata Paslon SANTUN: Kami Sangat Puas Dengan Penampilan Debat Pertama, (Foto: EM/Risman Bauw).

Pilkada Fakfak 2024

Ini Kata Paslon SANTUN: Kami Sangat Puas Dengan Penampilan Debat Pertama

Selasa, 5 Nov 2024 - 14:55 WIB

error: