Menu

Mode Gelap
Bantuan Pangan Pemerintah di Fakfak Akan Segera Didistribusikan dalam Hitungan Hari Berdayakan Warga Pesisir Fakfak, Karim Kramandondo Bangun Usaha Kepiting Bakau di Tanah Papua Jelang Penyaluran Bantuan Pangan Untuk Masyarakat, Pemkab Fakfak dan Bulog Gelar Sosialisasi Distribusi Makanan Bergizi Gratis di Fakfak, Dukungan Polri untuk Cegah Stunting Honorer Fakfak Audiensi Bersama BKPSDM, Bahas Kejelasan Formasi PPPK Tahap II Menag Buka Peluang Umrah dan Haji Lewat Jalur Laut: Lebih Murah, Lebih Terjangkau

Ekonomi

Pedagang Keluhkan Sepi Pembeli di Pasar Sosar Distrik Kokas: Harap Ada Solusi Terbaik Pemda

badge-check


					Pedagang Keluhkan Sepi Pembeli di Pasar Sosar Distrik Kokas: Harap Ada Solusi Terbaik Pemda, (Foto: EM/Ismail Weripang). Perbesar

Pedagang Keluhkan Sepi Pembeli di Pasar Sosar Distrik Kokas: Harap Ada Solusi Terbaik Pemda, (Foto: EM/Ismail Weripang).

EMBARANMEDIA.COM, FAKFAK – Sejumlah Pedagang Sayuran di Pasar Sosar Distrik Kokas Kabupaten Fakfak Papua Barat keluhkan kondisi Pasar sepi pembeli saat ini.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Salah Satu Pedagang Sayur di Pasar Sosar Kokas, Rasma Muri kepada wartawan Embaranmedia.com di Kokas, Senin (05/05/2025) pagi.

“Kami membawa jualan sayur jauh-jauh dari kampung kinam ke Pasar Sosar di kokas, tetapi tidak laku karena tidak ada pembeli. Sekarang ini semua pedagang mengeluh karena sepi pembeli di pasar ini,”keluh Rasma Muri.

Rasma Muri mengatakan, tidak seperti biasanya pasar Sosar tidak ramai pembeli, padahal biasanya pasar ini ramai pembeli.

“Bukan hanya pedagang sayur, tetapi para sopir taxi, tukang ojek juga mengeluh hal yang sama yang terjadi saat ini,”ungkapnya.

Lebih lanjut, Ia pun menambahkan, kemungkinan ini penyebabnya dari keterlambatan pencairan dana kampung, Anggaran pendapatan daerah (APBD) dan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN).

Ia juga mengungkapkan, tentu harapan masyarakat agar pemerintah daerah segera melakukan pencairan dana kampung dari APBD ataupun APBN agar perputaran ekonomi di kampung-kampung  dan distrik kembali membaik.

“Kami juga selaku masyarakat biasa yang mata pencarian sebagai pedagang berharap ada solusi terbaik dari Pemerintah Daerah Kabupaten Fakfak,”harapnya. (EM/IW).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Berdayakan Warga Pesisir Fakfak, Karim Kramandondo Bangun Usaha Kepiting Bakau di Tanah Papua

10 Juli 2025 - 16:21

Dinas Perkebunan Fakfak Sidak Grosir Pala, Pastikan Kualitas dan Legalitas Terjaga

5 Juli 2025 - 14:56

Dinas Perkebunan Fakfak dan Yayasan Kaleka Dorong Hilirisasi Pala Patimburak Menuju Pasar Ekspor

5 Juli 2025 - 14:45

Distrik Pariwari Genjot Pembentukan Koperasi Merah Putih Jelang Pertemuan Nasional 12 Juli 2025

4 Juli 2025 - 16:34

Harga Pala Fakfak Tetap Stabil dan Menguntungkan hingga Awal Juli 2025

2 Juli 2025 - 12:26

Trending di Ekonomi
WhatsApp
error: