Embaranmedia.com, Fakfak – Bupati Fakfak Untung Tamsil, S.Sos, M.Si mengikuti pertemuan Presiden Joko Widodo bersama Kepala Daerah dalam rangka mengendalikan inflasi di daerah, juga tindaklanjut aksi afirmasi bangga buatan bangsa Indonesia dan pensasaran percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem, yang bertempat di JCC Jakarta, Kamis (29/09/2022) Siang.
Menurut Bupati Untung Tamsil, Presiden Jokowi dan Menkomarves telah memberikan arahan mengenai pengendalian inflasi di daerah, percepatan dan strategi penghapusan kemiskinan ekstrem dan juga tindak lanjut aksi afirmasi bangga buatan bangsa Indonesia.
“Berkaitan dengan percepatan penghapusan kemiskinan ekstrim. Bapak Presiden Jokowi telah memberikan petunjuk kepada kami Kepala Daerah baik Gubernur, Bupati dan Walikota untuk segera mengambil langkah-langkah cepat. Salah satunya penanganan kemiskinan dengan bisa mendorong ketahanan pangan dan peningkatan UMKM,”Kata Bupati Untung Tamsil kepada media ini usai Kegiatan bersam Presiden Jokowi di Jakarta.
Dikatakan Bupati UT, penghapusan kemiskinan ekstrem bisa juga diberikan dengan dukungan dari Dana Alokasi Umum (DAU) yang juga ditetapkan dalam Dana Biaya Tak Terduga (BTT).
Lebih lanjut Bupati mengatakan, dua petunjuk Bapak Presiden Jokowi, Ini semua akan kami laksanakan ketika balik ke Fakfak dan segera melaksanakan apa yang telah menjadi arahan dan petunjuk dari Bapak Presiden Jokowi.
“Intinya kami segera melakukan langkah-langkah cepat dengan mendorong beberapa strategi, yaitu melakukan ketahanan pangan, manfaatkan potensi pangan lokal termasuk petani dan nelayan dan sektor ekonomi lainnya. Pada intinya Pemerintah Daerah akan memberikan dukungan pada semuanya, “Pungkas Untung Tamsil akrab disapa Bung UT Songko Merah yang saat ini menjabat Bupati Fakfak Provinsi Papua Barat. (EM/AZT)